Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Diaspora » Wabup Jayawijaya Lepas Kontingen Gamara IKT Choir yang Berkopetisi di Ajang BICF 2023

Wabup Jayawijaya Lepas Kontingen Gamara IKT Choir yang Berkopetisi di Ajang BICF 2023

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Sab, 22 Jul 2023
  • visibility 606
  • comment 0 komentar

palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, WAMENA — Wakil Bupati Kabupaten Jayawijaya, Marthin Yogobi melepas Kontingen Paduan Suara Gamara IKT Choir (GIC) yang akan ikut dalam ajang kompetisi Paduan Suara BICF (Bali Internasional Choir Festival) 2023.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Kabupaten Jayawijaya Marthin Yogobi, SH, M.Hum menyampaikan bahwa GIC tidak saja mewakili warga IKT, tetapi juga Papua Pegunungan, dan teristimewa masyarakat Lembah Baliem.

“Karena itu, mewakili pemerintah Jayawijaya saya meminta tim GIC untuk menampilkan yang terbaik pada ajang kompetisi Paduan Suara BICF,” ucap Wakil Bupati Jayawijaya pada Ibadah Pelepasan Tim PS-GIC di Gedung Tongkonan Wamena, Rabu, 19 Juli 2023.

Ditempat yang sama Ketua Ikatan Keluarga Toraja (IKT), Yohanes Tuku, ST memberikan pesan kepada GIC untuk tetap semangat karena seluruh warga IKT memberi dukungan serta doa bagi GIC dalam membawa nama IKT ke ajang International.

“Mewakili Pengurus dan masyarakat IKT Kabupaten Jayawijaya kami berharap GIC dapat menampilkan penampilan terbaiknya dan membawa nama IKT Jayawijaya bukan hanya pada tingkat nasional namun juga pada ajang internasional,” ungkap Yohanis Tuku.

Sementara itu, Ketua GIC Gotlief Sihombing menyampaikan rasa syukurnya karena meskipun sangat banyak rintangan yang dihadapi dalam tahapan persiapan, tetapi pada akhirnya Tuhan membukakan jalan sehingga rencana keberangkatan dapat terlaksana pada tanggal 21 Juli 2023 nanti.

“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan dengan berbagai cara kepada GIC dalam rencana mengikuti kompetisi ini, karena tanpa dukungan terutama dari masyarakat Toraja yang ada di Jayawijaya GIC tidak kan berada sampai di tiitk ini,” tutur Godlief Sihombing.

Dalam ajang kompetisi Paduan Suara BICF (Bali Internasional Choir Festival) ini, Gamara IKT Choir akan mengikuti kategori Traditional Spiritual dengan membawa 2 buah lagu.

Selain 2 lagu utama, GIC juga membawakan 1 lagu yang dipersiapkan untuk dinyanyikan jika GIC berhasil masuk pada tahapan Choir Championship dan Grand PrixOfChampionship.

Dalam ajang kali ini tim GIC akan tampil dengan jumlah 32 personil dan turut membawa beberapa Official yang akan mendampingi. (*)

Citizen Reporter: Eldyanus Rombe Lebang
Editor: Desianti

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Awal Desember, Open Road Race Bakal Digelar di Tana Toraja

    Awal Desember, Open Road Race Bakal Digelar di Tana Toraja

    • calendar_month Sel, 28 Nov 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 1.024
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Event Lovely Desember akan kembali digelar pada bulan Desember 2023. Berbagai event telah disiapkan dan dikemas rapih oleh pemerintah daerah untuk menarik kunjungan wisata ke Toraja. Sebagai pembuka Lovely Desember 2023 adalah event otomotif balap motor, Lakipadada Open Road Race yang akan digelar di Sirkuit Bandara Pongtiku Rantetayo, Tana Toraja, 2-3 Desember […]

  • Ada Pegawai Terpapar Covid-19, Puskesmas Rantetayo Ditutup Sementara

    Ada Pegawai Terpapar Covid-19, Puskesmas Rantetayo Ditutup Sementara

    • calendar_month Jum, 16 Jul 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 702
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTETAYO — Pelayanan di Puskesmas Rantetayo, Kecamatan Rantetayo, Kabupaten Tana Toraja ditiadakan sementara. Kebijakan ini diambil menyusul satu pegawai yang bekerja di Puskesmas itu terkonfirmasi positif terpapar virus Corona. Ditambah dengan Rantetayo, telah tiga Puskesmas di Kabupaten Tana Toraja yang terpaksa ditutup sementara karena ada tenaga kesehatan yang terpapar virus Corona. Dua Puskesmas lainnya, […]

  • Didukung 10 Parpol, Pasangan Dedy – Andrew Resmi Mendaftar di KPU Toraja Utara

    Didukung 10 Parpol, Pasangan Dedy – Andrew Resmi Mendaftar di KPU Toraja Utara

    • calendar_month Kam, 29 Agu 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 949
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Toraja Utara, Frederik Victor Palimbong dan Andrew Silambi resmi mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Toraja Utara, Kamis, 29 Agustus 2024. Saat mendaftar di KPUD Toraja Utara, Frederik Victor Palimbong dan Andrew Silambi diusul oleh 6 partai politik yang memiliki kursi di DPRD Toraja […]

  • VIDEO: Membiasakan Literasi Sejak Usia Dini

    VIDEO: Membiasakan Literasi Sejak Usia Dini

    • calendar_month Sen, 9 Jun 2025
    • account_circle Desianti/Rls
    • visibility 1.882
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, BARUPPU’ — Dalam rangka monitoring pelaksanaan PAUD Holistik Integratif (PAUD HI) di Toraja Utara, Ketua TP PKK yang juga Bunda PAUD Toraja Utara, Damayanti Batti Palimbong, melaksanakan kunjungan langsung ke tiga satuan TK di Kecamatan Baruppu, didampingi Tim Pokja Bunda PAUD dan Pokja 2 TP PKK Toraja Utara. Kunjungan yang merupakan bagian dari monitoring […]

  • Legislator Nasdem Tana Toraja Sesalkan Longgarnya Pemeriksaan di Salubarani

    Legislator Nasdem Tana Toraja Sesalkan Longgarnya Pemeriksaan di Salubarani

    • calendar_month Sel, 29 Des 2020
    • account_circle Redaksi
    • visibility 860
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Anggota DPRD Tana Toraja dari Fraksi Nasdem, Johanis Lithang Tombi Langi’ menyesalkan sikap lengah Satgas Covid-19 Tana Toraja yang tidak memperketat pemeriksaan di perbatasan Salubarani. Padahal sebelumnya, Bupati Tana Toraja, Nicodemus Biringkanae sudah mengeluarkan Surat Edaran nomor 009/1077/XII/Setda, perihal himbauan agar setiap perantau yang tidak dapat menunda perjalanan ke Toraja untuk wajib […]

  • Sarwindye Biringkanae Gelar Konsultasi Publik Ranperda Bantuan Hukum Bagi Masyarakat Miskin

    Sarwindye Biringkanae Gelar Konsultasi Publik Ranperda Bantuan Hukum Bagi Masyarakat Miskin

    • calendar_month Jum, 11 Des 2020
    • account_circle Redaksi
    • visibility 554
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Sarwindye Tiranda Biringkanae menggelar kegiatan Konsultasi Publik tentang Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Bantuan Hukum bagi Masyarakat Miskin, di Warkop Okinawa Makale, Tana Toraja, Sabtu, 28 November 2020 lalu. Konsultasi Publik merupakan salah satu tahapan yang harus dilakukan dalam tahapan Rancangan Perda untuk mendapatkan masukan dari masyarakat. Sarwindye […]

expand_less