Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Politik » Satu Pimpinan DPRD Tana Toraja Belum Dilantik

Satu Pimpinan DPRD Tana Toraja Belum Dilantik

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Sel, 5 Nov 2024

Foto bersama Ketua dan wakil Ketua DPRD Tana Toraja yang baru dilantik bersama Bupati, Ketua PN Makale, Sekda dan Forkopimda. (foto: Ars/kareba-toraja).


palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE— Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tana Toraja menggelar rapat paripurna dalam rangka pengucapan sumpah janji Ketua dan Wakil Ketua DPRD Tana Toraja masa jabatan 2024-2029.

Rapat Paripurna digelar di ruang rapat paripurna DPRD Tana Toraja, Makale, Selasa 05 November 2024.

Ketua DPRD Tana Toraja defenitif yang dilantik adalah Kendek Rante dari Fraksi Partai Golkar dan Wakil Ketua Leonardus Tallupadang dari Fraksi Partai Gerindra.

Satu Wakil Ketua yakni dari fraksi partai Nasdem belum dilantik sebab belum ada persetujuan atau usulan dari partainya.

Pengambilan sumpah janji Ketua dan Wakil Ketua DPRD Tana Toraja dilakukan langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Makale, YM. Medi Rapi Batara Randa, SH. MH.

Sidang paripurna DPRD Tana Toraja dalam rangka pengambilan sumpah janji dipimpin Ketua DPRD sementara Frans Sandakila Palloan dan Wakil Ketua Marten Tarukbua.

Pelantikan dirangkaikan dengan penyerahan palu sidang rapat DPRD oleh Ketua Sementara, Frans Sandakila’ Palloan, didampingi Wakil Ketua Sementara, Marthen Tarukbua, kepada pimpinan definitif.

Juga diserahkan surat keputusan pengangkatan Ketua dan Wakil Ketua DPRD Tana Toraja oleh Ketua pengadilan kepada Ketua dan Wakil Ketua DPRD yang dilantik.

Pengambilan sumpah janji disaksikan langsung Bupati Theofilus Allorerung, Sekda dr Rudhy Andi Lolo, Forkopimda serta dihadiri paslon Bupati Tana Toraja No 1 Zadrak-Erianto (Zatria) serta No 2 Viktor-John Diplomasi (Visi) dan undangan lainnya.

Kendek Rante terpilih ketua DPRD Tana Toraja setelah partai Golkar keluar sebagai partai pemenang dengan 7 kursi terbanyak, menyusul partai Gerindra 6 kursi, dan Nasdem juga 6 kursi.

Dalam sambutannya setelah dilantik, Kendek Rante akan membenahi DPRD Tana Toraja khususnya terkait kedisiplinan anggota DPRD terutama kedisiplinan waktu dalam menghadiri rapat di DPRD.

Selain itu, fokus utama Kendek Rante sebagai ketua yang baru dilantik yakni menuntaskan pembahasan APBD Tana Toraja tahun 2025 yang jatuh tempo pada 30 November 2024.

Kendek Rante komitmen untuk menyelesaikan sebelum jatuh tempo agar Tana Toraja tidak mendapatkan Pinalti.

Sementara Bupati Tana Toraja Theofilus Allorerung dalam sambutannya menitipkan pesan kepada anggota DPRD dan Ketua serra wakil ketua yang baru dilantik melaksanakan amanah rakyat dengan baik.

“Pemda Tana Toraja siap kolaborasi dan mendukung anggota dewan baru untuk menjalankan funsi anggaran, pengawasan dan pembentukan peraturan daerah (Perda) menatap Tana Toraja bangkit dan produktif” urai Theofilus Allorerung. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Puncak Lovely December, Gubernur Sulsel Kembali Bantu Rp 27 M untuk Ollon dan Subsidi Pesawat

    Puncak Lovely December, Gubernur Sulsel Kembali Bantu Rp 27 M untuk Ollon dan Subsidi Pesawat

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTETAY0 — Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman menghadiri acara puncak Lovely December 2022 yang diisi dengan ibadah Natal Pemda Tana Toraja dan parade budaya. Kegiatan digelar di bekas Bandaran Pongtiku Rentetayo, Selasa, 27 Desember 2022. Dalam kesempatan tersebut, Amdi Sudirman Sulaiman kembali menyerahkan bantuan keuangan sebesar Rp 27 miliar untuk Tana Toraja. Bantuan diserahkan […]

  • Kegiatan Keramaian Terus Berlangsung di Toraja Utara, Kapolres Tegaskan Tak Pernah Keluarkan Izin

    Kegiatan Keramaian Terus Berlangsung di Toraja Utara, Kapolres Tegaskan Tak Pernah Keluarkan Izin

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Jumlah kasus warga masyarakat  yang terkonfirmasi terpapar Covid-19 di Toraja Utara terus meningkat setiap harinya. Sementara itu kegiatan keramaian, seperti pesta resepsi pernikahan dan upacara Rambu Solo’ dan kegiatan keramaian lainnya yang mengumpulkan orang banyak,  juga terus berlangsung di Toraja Utara. Terkait hal tersebut Kapolres Toraja Utara, AKBP Yudha Wirajati kembali menegaskan […]

  • Event Toraja Carnaval Bertujuan Membangkitkan Pariwisata

    Event Toraja Carnaval Bertujuan Membangkitkan Pariwisata

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Event Toraja Carnaval 2022 yang akan digelar di objek wisata Buntu Burake Makale, 19-21 Mei 2022 merupakan sebuah kegiatan yang bertujuan membangkitkan kembali industri pariwisata, yang sempat terpuruk akibat pandemic Covid-19. Hal ini diungkapkan penggagas sekaligus anggota DPRD Provinsi Sulsel, John Rende Mangontan dalam keterangan pers usai rapat pemantapan panitia di Hotel […]

  • Aksi Pencurian Pada Hari Natal Kembali Terjadi di Toraja Utara, 3 Rumah Dibobol

    Aksi Pencurian Pada Hari Natal Kembali Terjadi di Toraja Utara, 3 Rumah Dibobol

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, TALLUNGLIPU — Aksi pencurian dengan modus menggunakan momen saat warga ke gereja merayakan Natal kembali terjadi Toraja Utara, Rabu, 25 Desember 2024. Tiga buah rumah milik warga di jalan poros Tallunglipu, Kelurahan Tallunglipu, Kecamatan Tallunglipu, dibobol maling. Rumah-rumah yang dibobol tersebut dalam keadaan kosong karena penghuninya sedang ke gereja merayakan ibadah Natal. Ketiga rumah […]

  • Jawab Keresahan Warga Terkait Maraknya Pencurian Hewan, Polsek Mengkendek Gelar Patroli Malam

    Jawab Keresahan Warga Terkait Maraknya Pencurian Hewan, Polsek Mengkendek Gelar Patroli Malam

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    Personil Polsek Mengkendek melaksanakan kegiatan patroli malam pada jam – jam rawan menyusul banyaknya keresahan warga soal anjing peliharaan dan hasil kebun yang hilang. (foto: dok. istimewah). palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, GANDANGBATU SILLANAN — Jajaran Polsek Mengkendek Polres Tana Toraja langsung merespon keresahan warga Gandangbatu Sillanan terkait maraknya pencurian anjing peliharaan dan hasil kebun Personil Polsek Mengkendek melaksanakan […]

  • Buka THF 2023, 1000 Anak PAUD Akan Menari Massal di Lapangan Kodim Rantepao

    Buka THF 2023, 1000 Anak PAUD Akan Menari Massal di Lapangan Kodim Rantepao

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Event promosi wisata, Toraja Highland Festival (THF) kembali digelar tahun ini dan dipusatkan di Lapangan Kodim 1414 Tana Toraja di Rantepao. THF 2023 sesion 3 ini akan dibuka dengan parade menari massal oleh 1000 anak-anak Pendidikan Usia Dini (PAUD) di Lapangan Kodim Rantepao, Kamis, 26 Oktober 2023. Event ini digelar oleh Masyarakat […]

expand_less