palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, SA’DAN — Kondisi jalan poros Sa’dan-Ulusalu, yang menghubungkan empat lembang di wilayah Kecamatan Sa’dan, Toraja Utara dalam kondisi rusak berat dan nyaris ambruk.

Jalan poros ini merupakan akses utama bagi masyarakat di empat Lembang, masing-masing Lembang Sa’dan Ballo Pasange’, Lembang Sa’dan Likulambe’, Lembang Sa’dan Pesondongan, dan Lembang Sa’dan Ulusalu.

Meski sebagian besar badan jalan sudah dibeton, namun ada satu titik yang sangat parah kerusakannya. Titik kerusakan paling parah itu ada di Komba.
“Jika badan jalan di Komba ini putus atau ambruk, maka empat lembang itu bisa terisolir, karena hanya itu akses jalan yang bisa dilalui,” tutur Yulianus Mangawin, warga setempat.

Kondisi badan jalan di Komba ini sangat mengkhawatirkan pengguna jalan, apalagi kendaraan roda empat. Beton di badan jalan sudah retak-retak, sebagian sudah patah. Kondisi tanah di bawah beton pun cukup labil. Jika volume curah hujan tinggi, dikhawatirkan tanah yang labil itu bisa longsor dan badan jalan ambruk serta putus.


Untuk itu, Yulianus meminta pemerintah, dari semua tingkatan, baik Lembang, Kecamatan maupun Kabupaten Toraja Utara agar memberikan perhatian serius terhadap jalan poros ini.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Toraja Utara dan Dinas PUPR diharapkan segera melakukan penanggulangan darurat di titik terburuk jalan poros ini sehingga kerusakan tidak semakin meluas. (*)
Penulis: Desianti
Editor: Arthur



Komentar