Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pendidikan » Penyuluh Agama Kristen di Tana Toraja Akan Membantu Edukasi Pencegahan Bunuh Diri

Penyuluh Agama Kristen di Tana Toraja Akan Membantu Edukasi Pencegahan Bunuh Diri

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Ming, 23 Mei 2021

palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Sebanyak 112 Penyuluh Agama Kristen Non PNS mengikuti kegiatan konsultasi dan penandatanganan kontrak kerja, Sabtu, 22 Mei 2021 di Aula Kantor Kementerian Agama Tana Toraja.

Hadir sebagai narasumber dalam kegiatan konsultasi penyuluh Agama Kristen, diantaranya Pdt. DR. Ismail Banneringgi, Pdt. Y. Massudi Lolongan, dr. Kristanty Arung, M. Kes, S. P.Kj, dan moderator Yosfina Patulak, Desi Nelly, A. S. Kala’lembang.

Konsultasi Penyuluh Agama Kristen dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Tana Toraja yang diwakili oleh Kasubag Tata Usaha H. Tamrin Lodo, M. Pd. I,. didampingi Kasi Bimas Kristen Mattang Tato, S. PAK dan Ketua Pokjaluh Agama Kristen sekaligus penanggungjawan kegiatan Pdt. Arius D. Rombeallo, S. Th.

Dalam sambutannya, H. Tamrin Lodo berpesan kepada 112 Penyuluh Agama Kristen Non PNS agar senantiasa harus bersyukur karena telah diamanahi oleh Negara sebagai garda terdepan untuk menyampaikan akhlak yang baik melalui bahasa agama.

“Penyuluh harus memahami dan mengamalkan nilai-nilai nilai asasi dari agama yang mengajarkan kebaikan, kedamaian, dan kerukunan,” pesan H. Tamrin Lodo

Dalam kegiatan konsultasi tersebut juga diberikan edukasi, konsultasi dan bimbingan dari Dokter Ahli Jiwa Rumah Sakit Lakipadada Tana Toraja dr. Kristanty Arung, M. Kes, S. P.Kj kepada 112 Penyuluh Agama Kristen sebelum bertugas di tiap-tiap kecamatan.

Dokter Kristanty berharap agar 112 penyuluh ini bisa menjadi perpanjangan tangan Dokter Jiwa untuk melakukan edukasi tentang betapa pentingnya menjaga kesehatan jiwa Keluarga di kondisi pandemi Covid-19 saat ini.

Para penyuluh diharapkan bisa membantu dokter dalam melakukan screening risiko bunuh diri di masyarakat, menolong warga melalui upaya memaksimalkan peran keluarga dan komunitas yang ada sebelum terhubung dengan tim medis.

“Mari bergandengan tangan bersama untuk ‘membangunkan’ peran keluarga sebagai lini utama dan pertama dalam mencegah bunuh diri di masyarakat,” dr. Kristanty.

Kegiatan konsultasi ditutup dengan penandatangan kontrak kerja Penyuluh 1 tahun didaksikan oleh Kasi Bimas Kristen dan Ketua Pokjaluh Agama Kristen Kantor Kementerian Agama Tana Toraja. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Baru SMP, Remaja Asal Sillanan Ini Bisa Hasilkan Uang dari Miniatur Tongkonan

    Baru SMP, Remaja Asal Sillanan Ini Bisa Hasilkan Uang dari Miniatur Tongkonan

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Usianya masih relatif muda, 14 tahun. Baru duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama. Berbekal bakat alam dan pengalaman mengikuti ayahnya yang berprofesi sebagai tukang bangunan (Tongkonan), Marsel, begitu dia biasa disapa, sudah bisa menghasilkan uang dari kreatifitasnya membuat miniatur Tongkonan. Laporan: Abdul Munir – Gandangbatu Sillanan Saat ini, Marsel sedang menempuh pendidikan di Sekolah Menengah […]

  • Terkait Pembunuhan 4 Warga Poso Asal Toraja, Masyarakat Lore Kirim Surat Terbuka kepada Presiden

    Terkait Pembunuhan 4 Warga Poso Asal Toraja, Masyarakat Lore Kirim Surat Terbuka kepada Presiden

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, POSO — Puluhan perwakilan masyarakat Kampai Tampo Lore dari Kecamatan Lore Bersaudara mendatangi gedung DPRD Kabupaten Poso, Senin, 17 Mei 2021. Mengenakan pakaian hitam dengan ikat kepala merah sebagai tanda duka cita, mereka menyampaikan surat terbuka kepada Presiden Joko Widodo melalui Ketua DPRD setempat. Dikutip dari laman FB Sekretariat DPRD Poso, berikut 5 poin […]

  • Satu Lagi Pasien Covid-19 di Toraja Utara Meninggal Dunia

    Satu Lagi Pasien Covid-19 di Toraja Utara Meninggal Dunia

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kabupaten Toraja Utara merilis satu pasien terkonfirmasi positif virus Corona meninggal dunia. Pasien yang berasal dari Kabupaten Waringin Barat, Kalimantan Tengah itu meninggal dunia pada Rabu, 30 Juni 2021 di RSUD Lakipadada. Pasien yang datang ke Toraja Utara dalam rangka mengikuti upacara Rambu Solo’ di Lembang Buntu Minanga, […]

  • UKIP Makassar Tandatangani Kerjasama MBKM dengan 37 Perguruan Tinggi Kristen se-Indonesia

    UKIP Makassar Tandatangani Kerjasama MBKM dengan 37 Perguruan Tinggi Kristen se-Indonesia

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, SURABAYA — Universitas Kristen Indonesia Paulus (UKIP) Makassar menandatangani kerjasama program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) dengan 37 Perguruan Tinggi Kristen se-Indonesia, Jumat 22 Juli 2022. Penandatanganan kerjasama MBKM dilaksanakan bertepatan dengan Kongres Badan Koordinasi Perguruan Tinggi Kristen Indonesia (BKPTKI), yang berlangsung di Universitas Kristen Petra Surabaya, mulai 21-24 Juli 2022. BK-PTKI merupakan wadah […]

  • Gerak Cepat, Dinas Sosial Salurkan Bantuan kepada Korban Kebakaran di Rantepao

    Gerak Cepat, Dinas Sosial Salurkan Bantuan kepada Korban Kebakaran di Rantepao

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Dinas Sosial Kabupaten Toraja Utara bergerak cepat membantu korban kebakaran, yang terjadi di Jalan Gajah, Kelurahan Pasele, Kecamatan Rantepao, Kamis, 8 April 2021 siang. Beberapa saat setelah kebakaran berhasil dipadamkan oleh unit pemadam kebakaran Pemda Toraja Utara, Tim Dinas Sosial langsung bergerak ke lokasi membawakan bantuan untuk para korban. “Bantuan ini merupakan […]

  • Gedung SMP di Mengkendek Ini Butuh Bantuan Anda

    Gedung SMP di Mengkendek Ini Butuh Bantuan Anda

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MENGKENDEK — Berlantai semen, tapi sudah sobek di sana-sini. Berdinding papan, sebagiannya sudah lapuk. Atap seng yang menutupinya juga sudah sangat usang. Sekolah ini butuh bantuan Anda semua. Namanya, Sekolah Menengah Pertama (SMP) YP (Yayasan Pendidikan). Terletak di Rantesa’ku’, Lembang Simbuang, Kecamatan Mengkendek, Kabupaten Tana Toraja. Berdiri sejak tahun 2003, saat ini sekolah swasta […]

expand_less