Komitmen Bangun Toraja Menuju Kota Dunia, JRM Daftar di Tiga Parpol

palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Komitmen untuk membangun Toraja lebih baik sampai ke kanca internasional, John Rende Mangontan atau lebih akrab disapa JRM, mengunjungi tiga Sekretariat Partai Politik untuk mendaftar sebagai Bakal Calon (Bacalon) Bupati Tana Toraja pada Pilkada 2024.

Didampingi istrinya, Tikurara Bumbungan dan Tim Pemenangan beserta Garda Muda JRM mengunjungi Partai NasDem, Partai Demokrat, dan PDI Perjuangan untuk mendaftar sebagai Bacalon Bupati Tana Toraja, Sabtu, 4 Mei 2024.

JRM menyebutkan tagline yang sering diungkapkan “New Toraja: Kolaborasi dan Inovasi Menuju Kota Dunia” diperuntukan supaya Tana Toraja nantinya bisa berkembang dan jadi lebih baik sampai ke kancah dunia.

“Tujuan sebenarnya supaya masyarakat Toraja melihat jauh tentang dunia, bagaimana kita bisa bergandengan tangan dan berkolaborasi untuk mengembangkan potensi yang ada di Toraja. Kalau kita sudah berkolaborasi orang di luar nantinya akan berlomba lomba menuju Toraja,” terang JRM.

Baca Juga  Lembang Gandangbatu Juara Turnamen Bola Voli Merah Putih Mengkendek-Gandasil 2023

Kita harus berkolaberasi dan berinovasi untuk menggali keunggulan kita dari aspek sejarah, budaya, adat serta alam, menjadi manivestasi tersendiri untuk dijadikan daya tarik agar wisatawan dunia berlomba-lomba hadir ke Toraja untuk menikmati keunikan dan keindahan Toraja sehingga Toraja menjadi kota Dunia,” urai JRM lebih lanjut.

Apalagi, kata dia, Kabupaten Luwu, Luwu Timur, Marowali, Kendari, Gorontalo, Kalimantan keseluruhan sebagai pusat industri dan tambang serta Panajam sebagai Ibu Kota Negara baru sehingga Toraja harus merebut peluang ini untuk dijadikan sebagai Bogor kedua Indonesia atau daerah penyangganya daerah hinterlandnya.

Ketua Tim Penjaringan Partai NasDem Tana Toraja, Semuel Eban mengatakan Partai NasDem merasa sangat terhormat dengan kedatangan JRM untuk mendaftar sebagai bacalon Bupati Tana Toraja.

Baca Juga  Gedung SMP Negeri 1 Rantepao, Toraja Utara, Terbakar

“Keluarga besar NasDem merasa terhormat atas kedatangan John Rende Mangontan atau yang akrab disapa JRM, dimana kita semua tahu kalau JRM ini adalah salah satu putra terbaik Tana Toraja,” tutur Semuel Eban.

Hal serupa diungkapkan ketua DPC Partai Demokrat Tana Toraja, John Diplomasi yang juga bersyukur atas kehadiran JRM di DPC Partai Demokrat untuk mendaftarkan diri sebagai Bacalon Bupati Tana Toraja.

“Kami bersyukur dan berterimakasih kepada Bapak JRM. Menurut kami merupakan satu kehormatan bagi kami Bapak JRM hadir untuk mendaftar di DPC Partai Demokrat yang mana itu menurut kami Partai Demokrat untuk suksesi Pilkada ke depan cukup diperhitungkan,” ungkap John Diplomasi.

Baca Juga  VIDEO: Sempat Tertutup Akibat Longsor, Jalan Poros Toraja-Palopo Sudah Bisa Dilewati, Warga Diminta Tetap Waspada
Bakal Calon Bupati Tana Toraja, John Rende Mangontan mengambil formulir pendaftaran di PDI Perjuangan Tana Toraja. (Ind/Kareba Toraja).

Disisi lain, ketua Tim Penjaringan Partai PDIP Tana Toraja, Luther Patasik mengatakan DPC PDIP Tana Toraja menyambut baik kehadiran JRM.

“Kami sangat terbuka untuk semua putra bangsa maupun putra daerah yang punya kerinduan, punya semangat untuk membangun daerah kita,” pungkas Luther Patasik. (*)

Penulis: Indra
Editor: Arthur

Komentar