Ketum Bapera, El Fouz A Rafiq Siap “Pasang Badan” untuk JRM di Pilkada Tana Toraja

Politik1 Dilihat

palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKASSAR — Ketua Umum Barisan Muda Nusantara (Bapera), Fahd El Fouz A Rafiq mengaskanya bahwa dirinya mendukung penuh sikap politik yang akan diambil John Rende Mangontan, menjelang pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah (Pilkada) Tana Toraja, tahun 2024.

Dukungan itu diungkapkan Fahd El Fouz A Rafiq setelah melantik pengurus DPD Bapera Sulsel di Hotel Claro Makassar, Selasa, 21 Maret 2023.

Diketahui, JRM, sapaan akrab John Rende Mangontan adalah mantan Ketua Bapera Sulsel, yang saat ini dinaikkan posisinya menjadi Wakil Ketua DPP Korwil Sulsel dan Sulbar. Dia juga adalah Wakil Ketua Komisi D DPRD Provinsi Sulawesi Selatan.

“Pak John (Rende Mangonan) ini telah memberikan kontribusi besar terhadap Bapera, apa lagi dia anggota Fraksi Partai Golkar yang akan maju di pilkada Toraja. Saya yang akan terlibat langsung mendukung dirinya,” tegas Fahd Rafig.

Baca Juga  Jelang Toraja Carnaval, Panitia Gelar Workshop Fashion Desainer, Hadirkan Pemateri Nasional

Lebih lanjuut, Fahd El Fouz A Rafiq, yang juga merupakan Wakil Ketua Bidang Organisasi Masyarakat DPP Partai Golkar dan masuk dalam Tim penjaringan calon kepala daerah Partai Golkar, menyatakan akan berjuang agar Golkar menjadi kendaraan politik JRM di Pilkada Tana Toraja.

Dirinya  meyakini John Rende Mangontan akan dapat membawa merubah pada kehidupan sendi-sendi masyarakat Tanah Toraja. Sebab JRM disebut sebagai sosok pemimpin yang bertanggung jawab.

“Saya kenal Bung JRM. Dia sosok pemimpin yang bertanggung jawab. Jadi Kalau JRM mau maju di Pilkada Tator nantinya, saya yang pasang badang,” tegas Fahd Rafiq.

JRM sebagai kader Golkar, lanjut Fahd, merupakan modal awal, namun tentunya politisi yang berlatar belakang pengusaha tersebut harus lebih dahulu mengawal partai Golkar menjadi pemenang Pemilu di Tana Toraja.

Baca Juga  Ini Daftar Juara Festival Paduan Suara Natal Tahun 2022 di Toraja Utara

“Sehingga nantinya apa yang ingin dicapai bung JRM di partai Golkar, akan dikolaborasi dengan apa yang telah diberikannya ke Partai,” katanya.

“Insya Allah, kalau soal dukungan Golkar itu bukan tantangan, yang jelas surveinya baik dan teratas. Saya akan berjuang untuk beliau, agar Golkar menjadi kendaraan politiknya di Pilkada Tanah Toraja,” ujar Fahd lebih lanjut.

Diketahui JRM merupakan anggota Fraksi Partai Golkar DPRD Sulsel, yang dikenal selama ini telah memperjuangkan pembangunan infrastruktur di Toraja, termasuk memperjuangkan hak-hak masyarakat,  khususnya di sektor pendidikan dan kesehatan

JRM juga merupakan salah satu figur calon Bupati Tana Toraja yang cukup memiliki tempat di hati masyarakat. Bahkan dia disebut-sebut masuk dalam tiga besar bursa Cabup Tana Toraja yang diminati masyarakat. (*)

Baca Juga  Pemda Tana Toraja Gelar Konsultasi Publik Penyusunan Rancangan Awal RPJMD Tahun 2021-2026

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

Komentar