palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Anggota Fraksi Golkar DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, John Rende Mangontan kembali menyerahkan bantuan dari aspirasinya kepada masyarakat Tana Toraja.

Sabtu, 8 Januari 2022, JRM, begitu John Rende Mangontan biasa disapa, menyerahkan bantuan perpustakaan mini kepada 11 Kelurahan dan Lembang di Tana Toraja.

Penyerahan bantuan ini dilaksanakan di Kantor Perpustakaan Daerah Tana Toraja dan disaksikan langsung oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Tana Toraja, Nirus Nikolas.
Bantuan yang diberikan berupa ratusan buku, 1 unit computer, 1 unit meja computer, 1 unit kursi computer, dan 2 unit rak buku untuk masing-masing Kelurahan dan Lembang.

Sebelumnya, politisi Partai Golkar ini juga menyerahkan bantuan aspirasi untuk pembangunan rumah ibadah untuk beberapa gereja dan masjid di Tana Toraja serta Toraja Utara.


Bantuan perpustakaan mini ini diberikan kepada Kelurahan dan Lembang untuk meningkatkan minat baca, baik untuk aparat maupun masyarakat di wilayah tersebut.
“Saya harap dengan adanya bantuan ini, minat baca masyarakat semakin meningkat. Dengan minat baca yang tinggi, tingkat literasi juga makin baik,” harap JRM.
JRM juga berharap bantuan perpustakaan mini tidak hanya sampai di 11 kelurahan dan lembang itu saja, tapi dia akan berupaya agar semua kelurahan dan lembang di Tana Toraja mendapat bantuan yang sama.

“Mohon doa dan dukungannya, semoga kita bisa wujudkan ke depan,” kata anggota Komisi E DPRD Sulsel tersebut.
Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Tana Toraja, Nirus Nikolas, menyatakan dirinya sangat berterima kasih atas perhatian dan bantuan dari legislator provinsi tersebut.
Nirus menyebut, bantuan perpustakaan ini akan sangat bermanfaat bagi masyarakat, anak sekolah, maupun pelaku UMKM. Apalagi, kedepan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan akan mengembangkan program perpustakaan digital. (*)
Penulis: Desianti
Editor: Arthur



Komentar