Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Ekobis » Gubernur Sulut serta Sejumlah Bupati/Walikota Jadi Penumpang Penerbangan Perdana Rute Manado-Toraja

Gubernur Sulut serta Sejumlah Bupati/Walikota Jadi Penumpang Penerbangan Perdana Rute Manado-Toraja

  • account_circle Arsyad Parende
  • calendar_month Sen, 7 Jul 2025

Dalam sambutannya di Ruang Terminal Bandara Toraja, Gubernur Sulawesi Utara, Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus mengatakan rute penerbangan ini dibuka sebagai salah satu bentuk kontribusi dari diaspora Toraja.

“Pembukaan rute ini prosesnya tidak singkat. Membutuhkan waktu sekitar 3 bulan untuk meyakinkan semua pihak bahwa rute ini bukan kepentingan pribadi tapi semata demi konektivitas daerah – daerah,” ungkap Yulius Selvanus.

Tak hanya rute ke Toraja, konektivitas dengan daerah – daerah lain akan  dibuka kedepan. “Hari ini kita gandengkan atau kita buka kembali hubungan Sulawesi Utara dan Sulawesi Selatan baik pariwisata, pendidikan, ekonomi dan sektor lainnya,” katanya lebih lanjut.

Sementara itu, Bupati Tana Toraja Zadrak Tombeg dalam sambutan selamat datang menyampaikan apresiasi dan bangga kepada semua pihak yang telah berkontribusi atas terbukanya rute penerbagan Manado – Toraja.

“Kita patut bersyukur atas penerbangan perdana ini, semoga ini menjadi awal yang baik untuk memperluas konektivitas dan meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Tana Toraja,” ujar Bupati Zadrak.

Kehadiran Gubernur Sulawesi Utara dan Rombongan di Toraja ini dalam rangka menghadiri rangkaian acara Peringatan Hari Pahlawan Pongtiku yang digagas oleh PMTI yakni The Legend Of Pongtiku.

Tak hanya membawa rombongan dari Sulawesi Utara, sejumlah pejabat juga diundang dan dijadwalkan hadir dalam acara tersebut, salah satunya adalah Gubernur Sulawesi Tenggara Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, S.E., M.M.

Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka bersama rombongan tiba di Bandara Toraja dengan menggunakan pesawat Wings Air ATR 72 sekitar pukul 12.55 WITA dan disambut langsung oleh Gubernur Sulawesi Utara yang lebih dulu tiba.

Dari Bandara Toraja, Rombongan dua Gubernur ini langsung menghadiri acara Rambu Solo’ di Lembang Buntu Tangti Kecamatan Mengkendek. (*)

  • Penulis: Arsyad Parende
  • Editor: Arthur

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gedung Bekas Kantor DPRD Toraja Utara Dibagi Dua; untuk Dinas PTSP dan KNPI

    Gedung Bekas Kantor DPRD Toraja Utara Dibagi Dua; untuk Dinas PTSP dan KNPI

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Persoalan perebuatan Gedung bekas Kantor DPRD Toraja Utara menemukan jalan keluar. Win-win solution itu dihasilkan dalam pertemuan antara pemerintah dan KNPI, yang difasilitasi DPRD Toraja Utara, Rabu, 5 April 2023. Hasil pertemuan; KNPI akan menggunakan sebagian kecil ruangan di bagian utara. Sedangkan di gedung utama dan sebagian ruangan di bagian selatan, akan […]

  • Bantuan Pangan Non Tunai Kini Cair dalam Bentuk Tunai, Penyaluran Melalui Kantor Pos Makale

    Bantuan Pangan Non Tunai Kini Cair dalam Bentuk Tunai, Penyaluran Melalui Kantor Pos Makale

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Pemerintah pusat, melalui Kementerian Sosial, mengubah kebijakan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) yang selama ini disalurkan dalam bentuk barang kebutuhan pokok, seperti beras, ikan, telur dan sebagainya, kini disalurkan dalam bentuk tunai. Bantuan senilai Rp 200 ribu/bulan untuk setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM) tersebut selama ini disalurkan melalui Bank Mandiri dengan menggandeng […]

  • PPGT Jemaat Tamalanrea Gelar Baksos di Rantebua, Toraja Utara

    PPGT Jemaat Tamalanrea Gelar Baksos di Rantebua, Toraja Utara

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEBUA — Puluhan anggota Persekutuan Pemuda Gereja Toraja (PPGT) Jemaat Tamalanrea, Klasis Makassar Timur menggelar Bakti Sosial di Gereja Toraja Jemaat Musafir Orongan, Klasis Rantebua, Toraja Utara. Bakti Sosial bertema “Real Love, Real Act” dengan Sub Tema “Menjadi Berkat bagi Semua Orang” (Galatia 5:13) itu berlangsung selama 6 hari, dari tanggal 18 – 22 […]

  • Berikut, Nama 125 Ukiran Toraja yang Sudah Mendapat Sertifikat Hak Cipta dari KemenkumHAM

    Berikut, Nama 125 Ukiran Toraja yang Sudah Mendapat Sertifikat Hak Cipta dari KemenkumHAM

    • account_circle Redaksi
    • 1Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Sebanyak 125 jenis dan motif ukiran Toraja mendapat Surat Pencatatan Inventarisasi Kekayaan Intelektual Komunal (KIK) dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (KemenkumHAM) Republik Indonesia. Surat Pencatatan Inventarisasi Kekayaan Intelektual Komunal (KIK) dikeluarkan sesuai dengan Pasal 38 Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta. Karya-karya cipta dalam bentuk ukiran ini sudah […]

  • Putra Toraja, Irjen Pol Verdianto Iskandar Bitticaca, Jabat Kapolda Sulawesi Barat

    Putra Toraja, Irjen Pol Verdianto Iskandar Bitticaca, Jabat Kapolda Sulawesi Barat

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, JAKARTA — Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo merotasi sejumlah jabatan strategis di tingkat perwira tinggi dan perwira menengah Polri. Salah satunya adalah Kapolda Sulawesi Barat (Sulbar). Rotasi itu tertuang dalam Surat Telegram Kapolri dengan Nomor ST/747/IV/KEP/2022 tertanggal 13 April 2022. Surat itu ditandatangani oleh AS SDM Polri Irjen Wahyu Widada. Dalam surat tersebut, jabatan […]

  • Kebakaran di Hari Natal, Tiga Bangunan di Depan Terminal Makale Ludes Dilalap Api

    Kebakaran di Hari Natal, Tiga Bangunan di Depan Terminal Makale Ludes Dilalap Api

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Ditinggal ke gereja untuk merayakan Natal, tiga unit bangunan di depan Terminal Makale, Jalan Poros Makale-Rembon, ludes terbakar, Senin, 25 Desember 2023. Tiga bangunan yang terbakar tersebut berdempetan di satu lokasi. Ketiga bangunan itu digunakan untuk tempat usaha warung makan, pangkas rambut, dan satu unitnya masih kosong. Kebakaran terjadi sekitar pukul 12.30 […]

expand_less