Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Komunitas » Gerakan Seribu Jamban, KPA Anak Rimba Toraja Kembali bangun WC untuk Warga di Garassik

Gerakan Seribu Jamban, KPA Anak Rimba Toraja Kembali bangun WC untuk Warga di Garassik

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Ming, 4 Jul 2021

palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, GANDASIL — Kelompok Pencinta Alam Anak Rimba Toraja (KPA ART) Salubarani kembali membangun satu unit WC untuk warga di Dusun Saredukung Lembang Garassik Kecamatan Gandangbatu Sillanan melalui program Gerakan Seribu Jamban.

KPA Anak Rimba Toraja membangun satu unit WC untuk Nasril, seorang warga yang tinggal di Lembang Garassik Kecamatan Gandangbatu Sillanan, Tana Toraja, Minggu,4 Juli 2021.

Nasril atau Papa Eka adalah warga berumur 47 tahun yang tinggal digubuk reot yang tidak layak huni berukuran 4×2 meter dengan 6 anggota kekuarga. Tujuh bulan yang lalu keluarga papa Eka mendapatkan bantuan bedah rumah tapi belum dilengkapi dengan dinding dan lantai.

Papa Eka juga pernah mendapatkan bantuan tapi sekarang sudah tidak tidak mendapat bantuan beras sejahtera atau BPJS dari pemerintah.

Pekerjaan sehari-hari papa eka dan keluarga mengurus kebun coklat dan kopi. Papa Eka sangat bersyukur adanya bantuan Gerakan Seribu Jamban ini karena sangat membantu dan dan mejauh jauh lagi jika membuang air besar ke selokan.

Dia berharap agar program kerja gerakan Seribu Jamban ini tetap berkelanjutan buat masyarakat yang tidak mampu. “Tidak ada kata yang kami keluarkan kecuali ucapan banyak terimah kasih buat teman-teman KPA Anak Rimba Toraja yang masih memiliki nilai kepedulian kepada kami masyarakat yang kurang mampu,” ungkap Papa Eka.

Puluhan pemuda yang tergabung menjadi anggota KPA Anak Rimba Toraja mulai mengerjakan pembuatan jamban sejak Sabtu, 3 Juli dan selesai pada Minggu, 4 Juli 2021.

Wilda Wati Saga, Ketua Panitia “Gerakan Seribu Jamban V”(GSJ V) KPA Anak Rimba Toraja dengan tema “Hidup Sehat dengan Buang Air Besar Pada Tempatnya” mengatakan kegiatan ini adalah bagian dari kampanye cinta lingkungan dengan mengajak masyarakat membangun kebiasaan untuk tidak buang air besar (BAB) sembarang tempat.

“Gerakan ini juga adalah upaya untuk mengajak anak muda menjadi pelopor hidup bersih dan sehat, ”ungkap Wilda Wati Saga.

Kegiatan sosial yang dirampung dalam bentuk pembuatan jamban bagi warga miskin adalah program jangka panjang, setelah sebelumnya KPA ART Juga menyelesaikan pembuatan jamban bagi warga miskin yang ada di Lembang Gandangbatu dan Lembang Garassik, Kecamatan Gandangbatu Sillanan.

Sementara itu Defry, Ketua umum KPA Anak Rimba Toraja Salubarani mengatakan “WC yang kita bangun hari ini adalah jamban yang kelima (GSJ V), sebelumnya kami telah membangun jamban untuk (Lumu’) Lembang Gandangbatu, (Muh. Jafar S) Lembang Garassik, (mokki’) Lembang Gandangbatu warga miskin Kecamatan Gandangbatu Sillanan, dan (Nanda) Kelurahan Salubarani.

“Harapan kami semoga dengan kegiatan yang kami laksanakan dapat menjadi motivasi buat pemuda(i) khususnya di wilayah Toraja agar dapat peduli dengan kondisi sosial dan dapat pula menjadi perhatian bahwa di wilayah Toraja secara khusus masih banyak warga miskin yang luput dari perhatian pemerintah,” katanya.

Dana pembuatan WC ini adalah hasil penggalangan dana anggota KPA ART dan juga kerja sama dengan Fajar Mart Mengkendek dan beberapa sumbangan dari Toraja Ria. Pembuatan WC ini juga memanfaatkan ban mobil bekas untuk septic tank guna mengkampanyekan pemamfaatan limbah menjadi bahan yang lebih berguna. (*)

Penulis: Abdul Munir
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mantan Bupati Tana Toraja Dikabarkan Siap Bertarung ke Senayan

    Mantan Bupati Tana Toraja Dikabarkan Siap Bertarung ke Senayan

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Mantan Bupati Tana Toraja, periode 2016-2021, Nicodemus Biringkanae dikabarkan sedang membangun jaringan dan kekuatan untuk bertarung di Pemilu 2024. Sangmaneta Nico, begitu dia biasa disapa, konon akan ikut memperebutkan kursi DPR RI dari Dapil Sulsel 3. Rencana Nico Biringkanae ini diungkapkan oleh salah satu orang dekatnya, Roy, dalam perbincangan dengan palevioletred-llama-408678.hostingersite.com di […]

  • Tertimpa Dahan Pohon, Rumah Warga Mengkendek Rusak Parah

    Tertimpa Dahan Pohon, Rumah Warga Mengkendek Rusak Parah

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MENGKENDEK — Cuaca ekstrim berupa hujan deras disertai petir dan angin kencang yang melanda wilayah Kabupaten Tana Toraja, Rabu, 15 Juni 2022 malam, mengakibatkan terjadinya dahan pohon jatuh dan menimpa rumah warga. Dahan pohon yang patah dan menimpa rumah warga tersebut terjadi sekitar pukul 21.00 Wita di RT Moroangin, Kampung Buntu, Lembang simbuang, Kecamatan […]

  • Lantik 814 Pengawas TPS, Bawaslu Tana Toraja Tekankan Tugas, Wewenangan, dan Kewajiban

    Lantik 814 Pengawas TPS, Bawaslu Tana Toraja Tekankan Tugas, Wewenangan, dan Kewajiban

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Bawaslu Tana Toraja melaksanakan pelantikan terhadap 814 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) pada Pemilu 2024 mendatang. Pelantikan 814 Pengawas TPS ini digelar serentak, Senin, 22 Januari 2024 oleh masing-masing Panwaslu Kecamatan di 19 Kecamatan yang ada di Tana Toraja. Dalam pelantikan tersebut, dihadiri oleh Pimpinan Bawaslu Tana Toraja, Pejabat Pemerintah Kecamatan, Polsek, […]

  • Ruang Perawatan Pasien Covid-19 di RSUD Lakipadada Dikabarkan Penuh

    Ruang Perawatan Pasien Covid-19 di RSUD Lakipadada Dikabarkan Penuh

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Sebuah pesan broadcast whatsapp yang beredar pada Senin, 5 Juli 2021, tentang kondisi ruangan penanangan pasien Covid-19 di RSUD Lakipadada, mengejutkan banyak orang. Betapa tidak, semua ruangan di RSUD Lakipadada, yang merupakan salah satu rumah sakit rujukan Covid-19, disebutkan penuh. Minta maaf ruang di RSUD Lakipadada: Infeksi center full (penuh) Villa (khusus […]

  • Usai Seminar, Dokter Boyke Berikan Vaksin Kanker Serviks di Tana Toraja

    Usai Seminar, Dokter Boyke Berikan Vaksin Kanker Serviks di Tana Toraja

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Dokter, aktor, dan seksologi ternama Indonesia, dr. Boyke Dian Nugraha, SpOG MARS, tampil sebagai pembicara utama pada Seminar Kesehatan bertajuk “Kupas Tuntas Seks Bebas, Kanker Serviks, dan Kesehatan Wanita” di Hotel Pantan Makale, Tana Toraja, Minggu, 31 Juli 2022. Selain menjadi narasumber utama, dokter Boyke juga memberikan vaksin kanker serviks dosis pertama […]

  • Operasi Lipoma Berhasil, Mitha Rasakan Manfaat Nyata Program JKN

    Operasi Lipoma Berhasil, Mitha Rasakan Manfaat Nyata Program JKN

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Seorang ibu rumah tangga, Mitha (36), warga Kecamatan Gandangbatu Sillanan, Kabupaten Tana Toraja, bercerita tentang munculnya benjolan di daerah atas alis mata sehingga membuat  sakit mata dan mengganggu penglihatannya. Hingga akhirnya, Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) memberi manfaat nyata menjamin semua biaya operasi benjolan tersebut. “Awal mulanya saya kira hanya benjolan biasa, […]

expand_less