Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Diaspora » Empat Pengurus Daerah PMTI di Wilayah Provinsi Banten Resmi Dilantik

Empat Pengurus Daerah PMTI di Wilayah Provinsi Banten Resmi Dilantik

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Sen, 13 Feb 2023

palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, SERANG — Empat Pengurus Daerah (PD) Perhimpunan Masyarakat Toraja Indonesia (PMTI) dibawah naungan Pengurus Wilayah PMTI Provinsi Banten resmi dilantik, Sabtu, 11 Februari 2023, di Kota Serang, Banten.

Empat PD PMTI yang dilantik itu, masing-masing PD PMTI Kabupaten Tangerang, Ketua Pither Sumbung, Ketua Penasehat Frederik Papulung. Kemudian, PD PMTI Kota Tangerang, Ketua Adrianus Panannangan, Ketua Penasehat Melanton Papulung dan Dr Lince Tammu. Berikut, PD PMTI Kota Tangerang Selatan, Ketua Bandi Parapak, Ketua Penasehat Victor Bitticaca. Terakhir, PD PMTI Serang dan Sekitarnya Ketua Luter Tangkererung, Ketua Penasehat Edi Pampangrara.

Pelantikan dan pengukuhan Empat Pengurus Daerah PMTI Masa Bakti 2022-2026 ini dirangkaikan dengan syukuran Natal dan Tahun Baru 2023.

Ketua Wilayah PMTI Provinsi Banten, Ir. Purnama Pangalinan, MMTr. mengatakan pelantikan empat PD PMTI dan ibadah syukur natal dan tahun baru ini merupakan suatu kebahagiaan dan kebanggaan bagi kami semua pengurus/Panitia dan warga PMTI Wilayah Provinsi Banten.

“Momen kali ini adalah merupakan momen yang baik dan bersejarah dimana malam ini kita dapat berkumpul yang dihadiri mulai dari Pemprov Banten, Pemda/Pemkot Serang, Kapolda, Kapolres,Kajati Banten, Kopasus, Para penasehat PMTI, Penasehat PW PMTI Banten, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Persatuan Perempuan Toraja Indonesia smeua berkumpul menjadikan malam ini boleh dikatakan malam Silahtuhrahmi yang sangat indah dan damai,” kata Ir. Purnama Pangalinan.

“Kami juga bersyukur atas banyak hal diantaranya adalah Pandemi Covid-19 yang telah kita lewati selama hampir 3 tahun yang mencekam kita semua dan kami amati dan catat bahwa untuk warga PMTI Provinsi Banten, puji Tuhan tidak ada yang male sau’,” kata Purnama lebih lanjut.

PMTI Provinsi Banten ikut juga berpartisipasi atas terjadinya banjir bandang di Wasior Papua tahun 2020, Gempa di Mamuju Tahun 2021, Angin Puting Beliung di NTT-Kupang, renovasi tempat ibadah di Cabang Kebaktian Paonganan Gereja Toraja To’ao’ diperbatasan Toraja Utara dan Luwu Utara serta Ikut berpartisipasi pada setiap event yang dilaksanakan oleh Pengurus Pusat PMTI seperti Hari Kartini dan Hari Jadi Toraja tahun  2022, Magical Toraja 2022 juga PMTI Banten ikut mensukseskan Musyawarah Besar PMTI Tahun 2021 dimana warga Banten yang terpilih sebagai Ketua Umum yaitu Bapak Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus Lumbaa yang juga jika Tuhan menghendaki akan menjadi Calon Gubernur Sulawesi Utara.

“Tentunya sebagai organisasi masyarakat, dan kehadiran  PMTI di Wilayah Provinsi Banten kami berusaha untuk mewujudkan secara nyata persatuan dan kesatuan  serta membina hubungan kekeluargaan, kegotongroyongan dan kebersamaan di kalangan perantau dan “Diaspora” Toraya dalam rangka persatuan nasional, membina dan mengembangkan potensi masyarakat Toraya bagi pembangunan daerah dan nasional,” tandas Purnama.

Sementara itu, Ketua Umum PMTI, Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus Lumbaa  berharap, PMTI menjadi salah satu organisasi yang dapat memberikan dukungan dalam bentuk sosial kemasyarakatan, SDM dan Seni Budaya, dan ikut mendukung pariwisata di Provinsi Banten.

“Kami mendukung PMTI Banten dalam program kerja dalam periode 2020-2025. Kami akan berusaha untuk mengkonsolidasikan masyarakat Toraya Perantau dan “Diaspora” di Tingkat Kabupaten/Kota untuk menjadi anggota dan mendukung program kerja yang dilaksanakan oleh PMTI Wilayah dan PMTI Pusat serta memperhatikan kondisi dan kebutuhan warga anggota PMTI se-Provinsi Banten,” ungkap Yulius.

Berikut, beberapa program yang akan dilaksanakan Pengurus Pusat PMTI:

  • Berusaha untuk mengupayakan penegakan hukum dan Hak Asasi Manusia bagi masyarakat Toraya yang mengalami masalah hukum.
  • Mendukung dan menjalin Kerjasama dengan Pemerintah Daerah/Kota se-Provinsi Banten dalam menyinergikan Pembangunan Daerah dan Nasional dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat.
  • Mendorong peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) sesuai potensi masyarakat Toraya sesuai dengan latar belakang Pendidikan dan keahliannya, Mendukung pengembangan Pariwisata serta Seni dan Budaya Toraja, baik di tingkat Daerah, tingkat Nasional dan tingkat Internasional. Mendorong pengelolaan dan pemanfaatan sumber daya alam dalam rangka pertumbuhan ekonomi dan pemberdayaan masyarakat Toraya.

“Saya berharap pengurus yang baru dapat melaksanakan program-program kerjanya dengan penuh profesionalisme dan dedikasi tinggi, dalam rangka memajukan organisasi, daerah, bangsa dan negara. Kepada pengurus yang dilantik, saya mengucapkan selamat bekerja dan mengabdi. Misa’ kada dipotuo, pantan kada dipomate,” pungkas Yulius. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lepas Peserta Jalan Sehat BUMN, Sekda Toraja Utara: Jadilah Tuan Rumah yang Ramah

    Lepas Peserta Jalan Sehat BUMN, Sekda Toraja Utara: Jadilah Tuan Rumah yang Ramah

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Sekretaris Daerah (Sekda) Toraja Utara, Salvius Pasang, melepas peserta Jalan Sehat bersama BUMN di Lapangan Bakti, Rantepao, Toraja Utara, Sulsel, Minggu, 19 Maret 2023. Jalan Sehat dalam rangka HUT ke-25 Kementerian BUMN ini diikuti sekitar 1.000 peserta. Salvius hadir mewakili Bupati Toraja Utara yang berhalangan hadir karena kondisi kesehatan kurang fit. “Terima […]

  • Aldy Jaya Racing Team Toraja Boyong 2 Raider ke Sirkuit Internasional Mandalika

    Aldy Jaya Racing Team Toraja Boyong 2 Raider ke Sirkuit Internasional Mandalika

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Komunitas Otomotif Aldy Jaya Racing Team  terus menunjukkan konsistensinya dalam mendukung pengembangan bakat dunia balap motor untuk anak-anak Toraja. Setelah sukses menghidupkan kembali event balap motor Road Race di Toraja setelah vakum 13 tahun, tepatnya di Sirkuit Bandara Pongtiku Rantetayo Desember 2023 lalu, kini Aldy Jaya Racing team kembali menunjukkan keseriusannya dalam […]

  • Kuasa Hukum Dedy-Andre Sebut Gugatan Ombas-Marthen ke MK, Imajinatif dan Putus Asa

    Kuasa Hukum Dedy-Andre Sebut Gugatan Ombas-Marthen ke MK, Imajinatif dan Putus Asa

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, JAKARTA — Tim Kuasa Hukum pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Toraja Utara, Frederik Victor Palimbong dan Andrew Silambi, yakni Mangatta Toding Allo, Abner Buntang, dkk, menilai dalil pemohon, yakni pasangan Yohanis Bassang dan Marthen Rantetondok, hanya imajinasi, asumsi, dan bentuk keputusasaan. Hal ini diungkapkan kuasa hukum Dedy-Andrew saat menyampaikan jawaban sebagai pihak terkait […]

  • Djoni Sirande Resmi Gantikan Almarhum Marthen Tonapa Parrangan di DPRD Toraja Utara

    Djoni Sirande Resmi Gantikan Almarhum Marthen Tonapa Parrangan di DPRD Toraja Utara

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — DPRD Kabupaten Toraja Utara menggelar Rapat Paripurna Istimewa dalam rangka peresmian Pergantian Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Toraja Utara sisa masa jabatan 2019-2024, Kamis, 30 Juni 2022. Rapat paripurna digelar dalam rangka pergantian antar waktu Anggota DPRD Toraja Utara daerah pemilihan Toraja Utara V, dari Almarhum Marthen Tonapa Parrangan digantikan oleh Djoni […]

  • Raih 30 Ribu Lebih Suara, Caleg PSI, Benidiktus Papa Ucapkan Terima Kasih kepada Masyarakat

    Raih 30 Ribu Lebih Suara, Caleg PSI, Benidiktus Papa Ucapkan Terima Kasih kepada Masyarakat

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKASSAR — Putra Toraja yang bertarung untuk memperebutkan kursi DPR RI dari Dapil Sulsel 1, Benidiktus Papa, mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah memberikan dukungan kepada dirinya dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) pada Pemilu 14 Februari 2024 yang lalu. “Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada masyarakat Sulawesi Selatan, terutama di Dapil Sulsel […]

  • Seniman Pembuat Patung Yesus di Buntu Burake Tana Toraja, Hardo Wardoyo Suwarto Tutup Usia

    Seniman Pembuat Patung Yesus di Buntu Burake Tana Toraja, Hardo Wardoyo Suwarto Tutup Usia

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Mungkin masih banyak yang belum mengenal siapa pembuat patung Yesus Memberkati berukuran raksasa yang ada di puncak Buntu Burake, Tana Toraja. Beliau adalah seniman hebat asal Bantul, Yogyakarta bernama Hardo Wardoyo Suwarto. Pria muslim kelahiran Bantul, 11 November 1959 inilah yang membuat patung yang kini menjadi icon pariwisata Kabupaten Tana Toraja. Pada […]

expand_less