Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Politik » Dipusatkan di Toraja, HUT ke 57 Golkar Diharapkan Bisa Berdampak Terhadap Pariwisata dan UMKM

Dipusatkan di Toraja, HUT ke 57 Golkar Diharapkan Bisa Berdampak Terhadap Pariwisata dan UMKM

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Rab, 10 Nov 2021
  • visibility 699
  • comment 0 komentar

palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Toraja Utara dan Tana Toraja menjadi tuan rumah bersama perayaan hari ulang tahun (HUT) ke 57 Partai Golkar Provinsi Sulawesi Selatan.

Perayaan HUT ke 57 Partai Golkar ini akan dilaksanakan selama tiga hari, dari tanggal 11-13 November 2021, dengan beberapa agenda. Puncak perayaan akan dilaksanakan di Lapangan Bakti Rantepao, tanggal 13 November 2021.

Perayaan HUT ke 57 Partai Golkar ini dijadwalkan dihadiri ribuan pengurus dan kader Golkar se Sulawesi Selatan. Kehadiran ribuan tamu ini diharapkan bisa berdampak positif terhadap industri pariwisata dan Usaha Kecil Mikro dan Menengah (UMKM) di daerah ini.

“Ini sejarah. Untuk pertama kalinya HUT Partai Golkar Sulsel dipusatkan di Toraja. Sebagai kader Golkar asal Toraja, saya bangga, kita semua pun mesti berbangga. Momentum HUT yang akan dihadiri ribuan orang ini kita harapkan bisa memberi dampak positif bagi pariwisata dan UMKM,” ungkap Ketua Panitia HUT ke 57 Partai Golkar Sulsel, John Rende Mangontan, dalam konferensi pers dengan sejumlah wartawan di Rantepao, Rabu, 10 November 2021.

Adapun tema besar perayaan HUT ke 57 Partai Golkar ini adalah “Bersatu untuk Menang”.

JRM, sapaan akrab John Rende Mangontan, mengatakan ada sembilan agenda kegiatan yang dilaksanakan dari tanggal 11-13 November 2021.

“Agenda pertama, tanggal 11 November 2021 adalah penjemputan rombongan dari DPP, DPD I dan DPD II Kabupaten/Kota di Salubarani, kemudian diarak oleh massa pendukung dan simpatisan Partai Golkar ke Hotel Misiliana, Rantepao. Ribuan kader Golkar dari Tana Toraja, Toraja Utara maupun daerah-daerah tetangga akan ikut dalam penjemputan ini,” terang JRM.

Karena banyaknya massa yang akan menjemput, JRM terlebih dahulu memohon maaf kepada masyarakat, terutama pengguna jalan, yang mungkin akan terganggu dengan adanya kegiatan tersebut.

“Kita akan berupaya tertib di jalan. Tetapi, namanya manusia, kita tidak bisa mengklaimnya 100 persen, pasti ada kekurangan dan kekeliruan dalam pelaksanaan. Itu sebabnya, kami memohon maaf kepada pengguna jalan jika merasa terganggu dengan kegiatan ini,” pinta anggota DPRD Provinsi Sulsel ini.

Setelah rombongan tiba di Hotel Misiliana, kemudian beristirahat sejenak, setelah itu dilanjutkan dengan pembukaan Bimbingan Teknis (Bimtek) anggota Fraksi Partai Golkar se Sulawesi Selatan.

Keesokkan harinya, Jumat, 12 November 2021, dimulai dengan acara jalan santai di Makale, Tana Toraja. Jalan santai berhadiah tiga unit sepeda motor, tujuh sepeda, dan beberapa hadiah menarik lainnya ini mengambil garis start di Kolam Makale.

“Setelah jalan santai, pengurus DPP, DPD I, dan DPD II Kabupaten/Kota akan berkunjung ke beberapa rumah ibadah sekaligus memberikan bantuan. Ada 5 gereja dan 4 masjid yang akan dikunjungi,” urai JRM.

Sementara itu, di Lapangan Bakti Rantepao akan dilaksanakan vaksinasi Covid-19 secara massal. Ada 2.000 dosis vaksin yang disediakan panitia. Masyarakat yang belum dan mau disuntik vaksin Covid-19 dipersilahkan untuk datang ke Lapangan Bakti Rantepao.

Usai kunjungan ke rumah ibadah dilanjutkan dengan anjangsana ke Panti Asuhan Tangmentoe, di Tagari, Toraja Utara.

“Agenda lainnya adalah Camp AMPG yang berlangsung di Buntu Pempon Malakiri, Toraja Utara, dari tanggal 11-12 November 2021,” kata JRM.

Sedangkan tanggal 13 November 2021, sebelum puncak perayaan HUT ke57 Partai Golkar di Lapangan Bakti Rantepao, juga akan dilaksanakan peresmian Kantor DPD II Partai Golkar di Lampan, Tallunglipu.

“Puncak perayaan HUT ke 57 Partai Golkar di Lapangan Bakti kita agendakan dimulai pukul 14.00 Wita. Ada artis ibukota yang akan memeriahkan acara puncak tersebut,” pungkas JRM. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kulit Remaja Asal Makale Ini Melepuh Pasca Vaksinasi Covid-19

    Kulit Remaja Asal Makale Ini Melepuh Pasca Vaksinasi Covid-19

    • calendar_month Sel, 9 Nov 2021
    • account_circle Redaksi
    • visibility 750
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE —  Salsabilah, 14 tahun, remaja asal To’kaluku, Kelurahan Bombongan, Makale mengalami kondisi penyakit tak biasa berupa kulit melepuh sekujur tubuh pasca menerima suntikan vaksin Covid-19. Selain kulit yang melepuh, kondisi tubuh Salsabila juga lemah, tak bisa banyak bergerak. Dia hanya berbaring di tempat tidur. Menurut pengakuan Ernawati, orang tua Salsabila  kepada wartawan Kareba […]

  • Dua Unit Rumah Terbakar di Rembon, Tana Toraja

    Dua Unit Rumah Terbakar di Rembon, Tana Toraja

    • calendar_month Kam, 7 Apr 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 443
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, REMBON — Dua unit rumah milik warga di Lembang (Desa) Sarapeang, Kecamatan Rembon, Tana Toraja, terbakar, Kamis, 7 April 2022. Dua unit rumah yang berdiri berdampingan itu, milik dua bersaudara, Edy dan Paulus. Kebakaran terjadi sekitar pukul 13.30 Wita. Tiga unit mobil pemadam kebakaran milik Pemda Tana Toraja yang diturunkan ke lokasi tidak bisa […]

  • Dedy-Zadrak Pimpin Partai Gerindra Toraja Utara dan Tana Toraja

    Dedy-Zadrak Pimpin Partai Gerindra Toraja Utara dan Tana Toraja

    • calendar_month Sab, 23 Apr 2022
    • account_circle Redaksi
    • visibility 896
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKASSAR — Frederik Victor Palimbong dan Zadrak Tombeq menerima Surat Keputusan (SK) DPP Partai Gerindra untuk memimpin Partai Gerindra Toraja Utara dan Tana Toraja. Penyerahan Surat Keputusan DPP tersebut dilakukan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sulsel, Andi Iwan Darmawan Aras, di Sekretariat DPD Partai Gerindra Sulsel, Sabtu, 23 April 2022. Frederik Victor […]

  • Theofilus: Bukan Saya yang Hapus Honorer, Tapi Undang-Undang

    Theofilus: Bukan Saya yang Hapus Honorer, Tapi Undang-Undang

    • calendar_month Sen, 3 Apr 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 793
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Bupati Tana Toraja, Theofilus Allorerung menegaskan bahwa kebijakan merumahkan ribuan tenaga kontrak daerah (TKD/honorer) di lingkup Pemkab Tana Toraja sejak Januari 2023, bukan kebijakan daerah atau dirinya, melainkan perintah Undang-Undang. “Kebijakan penghapusan honorer itu bukan kebijakan saya, tapi Undang-Undang,” tegas Theofilus kepada wartawan di Makale, beberapa hari lalu. Sebelumnya, puluhan tenaga kontrak […]

  • MASATA Gandeng Dewas HAKLI Bawakan Kuliah Umum Mitigasi Bencana di UKI Toraja

    MASATA Gandeng Dewas HAKLI Bawakan Kuliah Umum Mitigasi Bencana di UKI Toraja

    • calendar_month Sen, 21 Okt 2024
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 558
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Senior Excecutive Dewan Pengawas Himpunan Ahli Kesatuan Lingkungan Indonesia (HAKLI), Johny Sumbung membawakan kuliah umum di Universiras Kristen Indonesia (UKI) Toraja, Jumat, 18 Oktober 2024. Kuliah umum tentang Penanganan Bencana Di Toraja tersebut diinisiasi oleh Masyarakat Sadar Wisata (MASATA) DPC Toraja Utara.  Pesertanya adalah mahasiswa UKI Toraja dari sejumlah program study. Dalam […]

  • JKN Dampingi Mertua Nengsi Jalani Perawatan Patah Tulang

    JKN Dampingi Mertua Nengsi Jalani Perawatan Patah Tulang

    • calendar_month Kam, 16 Nov 2023
    • account_circle Admin Kareba
    • visibility 663
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Saat melakukan aktivitas sehari-hari kadang tak luput dari musibah. Tidak terkecuali dengan Yohana Leon (70), seorang ibu rumah tangga asal Desa Kaduaja, Kecamatan Gandangbatu Sillanan, Tana Toraja, yang terjatuh ketika berjalan di halaman rumahnya. Akibat kejadian tersebut dirinya harus dirawat di Rumah Sakit Lakipadada karena patah tulang. Kepada tim Jamkesnews (10/10), ia […]

expand_less