palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Denalda Dwi Pratiwi, atlet Pencak Silat asal SMA Kristen Barana’ keluar sebagai juara 2 cabang olahraga Pencak Silat pada ajang Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Jenjang SMA tingkat Sulawesi Selatan tahun 2022.

Denalda Dwi Pratiwi keluar sebagai juara 2 dengan torehan poin 413, berbedah 5 poin dengan juara pertama yang meraih poin 418 asal SMAN 3 Palopo.

Dengan torehan sebagai juara 2 ini, Denalda berhak mewakili Sulawesi Selatan ke ajang O2SN Tingkat Nasional bersama wakil dari SMAN 3 Palopo yang menempati urutan 1.
Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tingkat Sulsel yang diselenggarakan secara online awal Agustus 2022 lalu ini, SMA Kristen Barana’ mengutus 4 atlet, yakni 2 atlet Karate dan 2 atlet Pencak Silat.

Keempat atlet ini masing-masing Denalda Dwi Pratiwi keluar sebagai juara 2 cabang olahraga Pencak silat putri, Permadi Salonga’ keluar sebagai juara 5 cabang pencak silat putra, Christania Larasati Hutagaol keluar sebagai juara 3 cabang olahraga karate putri dan William Palullungan Pampang Bone keluar sebagai juara 3 cabang olahraga karate putra.


Wakil Kepala SMA Kristen Barana’ Bidang Kesiswaan Marthen Payung Langi’ S. Pd, M. Pd mengapresiasi prestasi yang diraih oleh anak didiknya.
Marthen menyebut dari 4 atlet yang diutus semuanya berhasil masuk nominasi dan meraih juara meskipun hanya satu yang berhasil mewakili Sulsel ke tingkat nasional.
Marthen Payung Langi menyebut olahraga pencak silat dan karete ini memang merupakan kegiatan ekstrakurikuler sekolah yang bisa diikuti oleh siswa SMA Kristen Barana’ untuk mengasah bakat. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur



Komentar