Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Diaspora » Empat Atlet Junior Toraja Tampil Baik pada Asian Youth Chess Championship 2022 di Bali

Empat Atlet Junior Toraja Tampil Baik pada Asian Youth Chess Championship 2022 di Bali

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Ming, 23 Okt 2022

palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, DENPASAR — Empat atlet catur junior asal Toraja tampil cukup baik di ajang internasional, Asian Youth Chess Championship 2022, yang berlangsung di Grand Inna Hotel, Kuta, Bali, 14-21 Oktober 2022.

Keempat atlet catur binaan sekolah catur Perhimpunan Masyarakat Toraja Indonesia (PMTI) itu, masing-masing Glowy Esther Ake, asal Tana Toraja, usia 8 tahun. Kemudian, Sartine Klara Bato Tandiseru, asal Toraja Utara, umur 10 tahun. Miqdam Ahmad Parantean, asal Tana Toraja, umur 10 tahun dan Bernadino Realino David Loke Rawi, asal Toraja Utara, umur 18 tahun.

Keempat atlet junior ini turun di kelas Catur Klasik.

BERITA TERKAIT: Dua Siswa Sekolah Catur PMTI Bakal Bertanding di Kompetisi Internasional yang Diikuti 19 Negara

Hasil akhirnya, Glowy Esther Ake, meraih poin 3,5 dan ranking 20 Asia, Kategori G-8. Kemudian, Sartine Klara Bato Tandiseru, meraih poin 3.5 ranking 25 Asia, Kategori G-10.

Miqdam Ahmad Parantean, asal Tana Toraja, meraih poin 3 Ranking 51 Asia Kategori U-10. Dan Bernadino Realino David Loke Rawi, asal Toraja Utara, meraih poin 1 Ranking 27 Asia Kategori U-18.

Meski tidak membawa pulang medali, namun keikutsertaan para atlit junior di ajang internasional ini bisa menambah jam terbang dan pengalaman bagi mereka. Kemudian diharapkan bisa meningkatkan performa dan kualitas mereka di masa datang.

Kepala Bidang Pemuda, Olahraga, dan Informatika PMTI, Ayub Pongrekun berharap atlet catur Toraja dapat menunjukan penampilan terbaik mereka di ajang internasional ini. Dan terbukti, anak-anak ini mampu menunjukkan kualitas yang baik dan bersaing dengan ratusan peserta lainnya dari 19 negara.

Untuk diketahui, turnamen catur international Asian Youth Chess Championship 2022, yang berlangsung di Grand Inna Hotel, Kuta, Bali, 14-21 Oktober 2022 diikuti oleh sekitar 400 pecatur junior dari 19 negara.

Negara yang berpatisipasi dalam turnamen ini, diantaranya Taiwan, Malaysia, Singapura, Sri Lanka,Vietnam, Mongolia, Uzbekistan, Tajikistan, Kazakhstan, Myanmar, Philipina, Australia, Bangladesh, Selandia Baru, India , Thailand, Hong Kong, Maldives, dan Indonesia.

Tim catur Vietnam sebagai juara umum di nomor catur standard dengan perolehan medali 5 emas, 5 perak, 1 perunggu, disusul kemudian India memperoleh 3 emas, 3 perak, 4 perunggu, serta Iran di urutan ke tiga 1 emas, 1 perak, 1 perunggu.

Sedangkan Indonesia berhasil meraih 3 medali emas pada hari terakhir di nomor Catur Kilat Asian Youth Chess Championship yang berlangsung di Hotel Grand Inna, Kuta, Jumat 21 Oktober 2022. (*)

Penulis: Desianti
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kondisi Simbuang dan Mappak Kembali Disuarakan IPPEMSI Pada Momentum Hardiknas 2023

    Kondisi Simbuang dan Mappak Kembali Disuarakan IPPEMSI Pada Momentum Hardiknas 2023

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKASSAR — Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Ikatan Pemuda Pelajar Mahasiswa Simbuang Mappak (IPPEMSI) Makassar melakukan aksi unjuk rasa di Kantor Gubernur dan DPRD Provinsi Sulawesi Selatan, Selasa, 2 Mei 2023. Unjuk rasa itu dilakukan bertepatan dengan momentum peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) ini dilakukan oleh IPPEMSI untuk mengingatkan kembali kepada pemerintah Provinsi Sulawesi […]

  • Salvius Pasang Dilantik Jadi Penjabat Sekda Toraja Utara

    Salvius Pasang Dilantik Jadi Penjabat Sekda Toraja Utara

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Toraja Utara, Salvius Pasang, SP, MP dilantik menjadi Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Toraja Utara, Selasa, 1 Maret 2022. Salvius yang merupakan mantan Kepala Dinas Pertanian Tana Toraja ini dilantik oleh Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang di Ruang Pola Kantor Bupati Toraja Utara disaksikan oleh Wakil Bupati Toraja […]

  • Amankan Natal dan Tahun Baru, Juga Disiplin Protokol Kesehatan, Polisi Gelar Operasi Lilin

    Amankan Natal dan Tahun Baru, Juga Disiplin Protokol Kesehatan, Polisi Gelar Operasi Lilin

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Kepolisian Resor Tana Toraja dan Toraja Utara menggelar Operasi Lilin tahun 2020, selama 15 hari, dimulai tanggal 21 Desember 2020 hingga 4 Januari 2021. Operasi Lilin 2020 bertujuan mengamankan perayaan Natal tahun 2020 dan pergatian tahun dari 2020 ke 2021. Untuk operasi kali ini, pihak Kepolisian menambah satu lagi kegiatan, yakni pendisiplinan […]

  • KPA Anak Rimba Toraja Serahkan Bantuan untuk Korban Kebakaran Rumah di Gandasil

    KPA Anak Rimba Toraja Serahkan Bantuan untuk Korban Kebakaran Rumah di Gandasil

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, GANDASIL — Kelompok Pencinta Alam Anak Rimba Toraja (KPA ART) Salubarani melakukan penggalangan dana selama tiga hari untuk membantu korban kebakaran rumah salah satu warga di Lembang Betteng Deata, Kecamatan Gandangbatu Sillanan. Penggalang dana digelar sejak Kamis, 15 Desember 2022 hingga Sabtu, 17 Desember 2022. Pada hari ketiga penggalan dana ini, Anggota KPA Anak […]

  • PUSKOPCUINA Jadi Federasi Nasional, Putra Toraja Ini Jadi Salah Satu Pengurusnya

    PUSKOPCUINA Jadi Federasi Nasional, Putra Toraja Ini Jadi Salah Satu Pengurusnya

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, YOGYAKARTA — Pusat Koperasi Credit Union Indonesia (PUSKOPCUINA) adalah  Koperasi Sekunder Koperasi Credit Union Indonesia merupakan sekunder Koperasi Kredit (CU) terbesar di Indonesia bila ditinjau dari segi asset sebesar Rp 7,04 Trilium  dengan anggota secara indivi 506.456 orang  dari  44 CU Primer yang tersebar pada 18 Provinsi dengan Kantor Pelayanan yang berada  pada 23 […]

  • Dua Tenaga Medis Terpapar Covid-19, Puskesmas Rantepao Ditutup Sementara

    Dua Tenaga Medis Terpapar Covid-19, Puskesmas Rantepao Ditutup Sementara

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Dua tenaga medis yang bertugas di Puskesmas (PKM) Rantepao positif terpapar Covid-19. Manajemen Puskesmas mengambil tindakan dengan menutup sementara operasional Puskesmas tersebut selama satu pekan. “Ya, ditutup sementara semua jenis layanan kesehatan hingga tanggal 28 Desember 2020,” ungkap Kepala Puskesmas Rantepao, dr Yuspin Paru, saat dikonfirmasi palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, Selasa, 22 Desember 2020 petang. […]

expand_less