Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Foto » FOTO: Karnaval Merdeka Toleransi Kantor Kementerian Agama Tana Toraja

FOTO: Karnaval Merdeka Toleransi Kantor Kementerian Agama Tana Toraja

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Ming, 21 Agu 2022

palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Kementerian Agama Kabupaten Tana Toraja menggelar kegiatan Karnaval Merdeka Toleransi yang diikuti ribuan warga dari berbagai denominasi agama dan suku yang dipusatkan di Plaza Kolam Makale, Sabtu, 20 Agustus 2022.

Karnaval Merdeka Toleransi diawali dengan Deklarasi Komitmen Penguatan Toleransi dan Kebangsaan yang dibacakan oleh Wakil Bupati Tana Toraja, Zadrak Tombeg diikuti oleh seluruh peserta karnaval.

Peserta Karnaval Merdeka Toleransi lalu dilepas oleh Wakil Bupati Tana Toraja dengan memgambil titik start di Plaza kolam Makale menuju pertigaan Gedung Perpustakaan ke arah Kantor KPU Tana Toraja dan kembali lagi ke Plaza Kolam Makale.

Ribuan peserta, mulai dari anak-anak hingga orang tua yang berasal dari berbagai organisasi, instansi, satuan pendidikan dan perwakilan dan tokoh agama ikut ambil bagian dengan menampilkan ragam busana dan pesan tolerasi melalui spanduk dan pataka.

Acara diakhiri dengan pengundian doorprice dan penandatanganan bersama Naskah Deklarasi oleh seluruh peserta karnaval merdeka toleransi  diatas spanduk yang telah disiapkan.

Dalam sambutannya, Kepala Kantor Kementerian Agama Tana Toraja, Usman Senong mengatakan Karnaval Merdeka Toleransi yanh mengusung tema “Merdeka Dalam Keberagaman Toleran Dalam Perbedaan,” adalah bagian dari program pekan merdeka toleransi yang digagas oleh Kakanwil Kemenag Sulsel.

Kegiatan diawali dengan kemah toleransi yang digelar di Pakatto Kabupaten Gowa dimana Kontingen Tana Toraja berhasil keluar sebagai juara pertama pentas seni toleransi.

“Karnaval merdeka toleransi ini adalah lanjutan dari program Pekan Merdeka Toleransi yang dilaksanakan secara serentak diseluruh Kabupaten Kota do Sulawesi Selatan hari ini,” kata Usman Senong.

Usman Senong mengurai tujuan dari kegiatan ini adalah bagian dari implementasi program moderasi beragama dan tahun toleransi 2022 yang merupakan salah satu program prioritas Menteri Agama RI sekaligus dalam rangka mensyukuri dan memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia.

“Khusus untuk kita Tana Toraja, karnaval merdeka toleransi menhadirkan beragam kekayaan kearifan lokal dari setiap wilayah kecamatan di Tana Toraja,” katanya.

Sementara itu, Wakil Bupati Tana Toraja,  Zadrak Tombeg dalam sambutannya mengatakan keanekaragaman dan perbedaan adalah kekuatan untuk melawan berbagai ancama dari luar dan dari dalam.

“Kebersamaan dan toleransi harus terus dijaga, tanamkan dalam hati dan sikap kita bagaimana menjadi orang yang merdeka bertoleransi,” tutup Zadrak Tombeq. (*)

Penulis/Foto: Arsyad Parende
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 177 Sembuh, 15 Meninggal Dunia, Total Positif Covid-19 Toraja Utara 295

    177 Sembuh, 15 Meninggal Dunia, Total Positif Covid-19 Toraja Utara 295

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Meskipun potensi penularan semakin tinggi, namun tingkat kesembuhan pasien positif Covid-19 di Kabupaten Toraja Utara juga semakin baik. Bertambah 22 orang pada Senin, 4 Januari 2021, kini total pasien yang dinyatakan sembuh atau bebas dari Corona sebanyak 177 orang. Angka ini dihitung sejak pertama kali kasus positif diumumkan pada 31 Mei 2020. […]

  • Selisih Paham Soal Pembagian Daging Jadi Motif Pria Tikam Tetangga di Acara Rambu Solo’

    Selisih Paham Soal Pembagian Daging Jadi Motif Pria Tikam Tetangga di Acara Rambu Solo’

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    NG (53) korban pembunuhan karena selisih paham pembagian daging pada acara Rambu Solo’. (foto: dok. istimewa). palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE UTARA — Satuan Reserse Kriminal Polres Tana Toraja bergerak cepat menangkap seorang pelaku pembunuhan. Kejadian tragis ini terjadi pagi tadi Jumat 21 Februari 2025 di Rt. Karassik Kelurahan Bungin Kecamatan Makale Utara Kabupaten Tana Toraja. Diketahui pelaku […]

  • Unik, Satu Kecamatan di Tana Toraja Punya Anggota PPS 100 Persen Perempuan

    Unik, Satu Kecamatan di Tana Toraja Punya Anggota PPS 100 Persen Perempuan

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tana Toraja baru saja melewati satu tahapan Pemilu 2024, yakni tahapan perekrutan Anggota panitia Pemungutan Suara (PPS). Sebanyak 477 anggota PPS yang akan bertugas di 112 Lembang dan 47 Kelurahan di 19 Kecamatan di Tana Toraja resmi dilantik, 24 Januari 2023 lalu. Uniknya dari 19 Kecamatan yang ada […]

  • Penerbangan Langsung Balikpapan-Toraja PP, Tiap Jumat dan Minggu

    Penerbangan Langsung Balikpapan-Toraja PP, Tiap Jumat dan Minggu

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MENGKENDEK — Wakil Bupati Toraja Utara, Frederik Victor Palimbong menjadi salah satu dari 29 penumpang yang melakukan penerbangan perdana rute Toraja-Balikpapan, dengan pesawat Wings Air, Jumat, 7 Oktober 2022. Sebelumnya, saat kedatangan dari Bandara Sepinggan Balikpapan ke Bandara Toraja, pesawat ATR 72-600 milik maskapai Wings Air (Lion Air Group) membawa 28 penumpang. “Penambahan rute […]

  • Guru Besar Elektro UKI Paulus Masuk Tim Penyusun Ranperda Radio Pemda Tana Toraja

    Guru Besar Elektro UKI Paulus Masuk Tim Penyusun Ranperda Radio Pemda Tana Toraja

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Guru Besar UKI Paulus Makassar, Prof Apriana Toding, masuk dalam tim penyusun Naskah Akademik Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Lembaga Penyiaran Lokal, milik Pemda Tana Toraja. Prof Apriana tergabung dalam tim yang dibentuk Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Unhas yang kerjasamanya sudah ditandatangani pada Senin, 12 November 2022 di Ruang […]

  • 14-18 Maret, Ada Pameran UMKM di Tongkonan Sangulele Rantepao, Berkunjung Yuk!

    14-18 Maret, Ada Pameran UMKM di Tongkonan Sangulele Rantepao, Berkunjung Yuk!

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Perayaan 110 Tahun Injil Masuk Toraja (IMT) membuka ruang bagi para pelaku ekonomi kreatif UMKM untuk tampil membawa hasil kerajinan tangan, hasil kebun, lukisan, ukiran dan berbagai keterampilan lainnya. Stand UMKM mulai dibuka sejak 14 s/d 18 Maret 2023, bertempat di halaman Tongkonan Sangullele, Rantepao, Toraja Utara. Ada 10 klasis yang hadir, […]

expand_less