Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Komunitas » BKPRMI Gandangbatu Sillanan Gelar Porseni, Dihadiri Wakil Bupati Tana Toraja

BKPRMI Gandangbatu Sillanan Gelar Porseni, Dihadiri Wakil Bupati Tana Toraja

  • account_circle Indra
  • calendar_month 12 jam yang lalu

palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, GANDASIL — Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kecamatan Gandangbatu Sillanan (Gandasil) bekerja sama dengan Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Gandangbatu Sillanan menyelenggarakan Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) Remaja Masjid se-Kecamatan Gandangbatu Sillanan Tahun 2025.

Porseni ke-29 itu mengangkat Tema “Menjalin Silaturahmi, Mengukir Prestasi Untuk Membentuk Generasi Qurani Dalam Mewujudkan Tana Toraja Masero”. Kegiatan tersebut mulai dilaksanakan sejak Senin, 30 Juni 2025 dan akan berlangsung hingga Minggu, 6 Juli 2025 di Lapangan sepak bola Salubarani, Kelurahan Salubarani, Kecamatan Gandangbatu Sillanan, Tana Toraja.

Wakil Bupati Tana Toraja, Erianto Laso’ Paundanan hadir dalam pembukaan kegiatan tersebut. Hadir pula Asisten 1 Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Tana Toraja, Muh. Safar, S.STP, M.H, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tana Toraja, H. Usman Senong, S.Ag., M.H., Kepala Camat Gandangbatu Sillanan, serta pejabat daerah dan tamu undangan lainnya.

Kegiatan Porseni Remaja Masjid ke-29 se-Kecamatan Gandangbatu Sillanan tahun 2025 dibuka secara resmi oleh Asisten 1 Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Tana Toraja, Muh. Safar, S.STP, M.H.

Dalam sambutannya, Muh. Safar mengatakan kegiatan porseni remaja seperti ini harus selalu mendapat dukungan untuk menciptakan regenerasi pemuda yang cerdas dan beriman, khususnya umat muslim.

 

“Kaderisasi seperti ini itu sangat diperlukan untuk menciptakan bibit-bibit yang akan menggantikan generasi tua nantinya karena Islam bukan hanya soal ibadah ke akhirat tapi juga bagaimana membimbing generasi muda bisa menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi,” ucap Muh. Safar.

Sementara itu, Wakil Bupati Tana Toraja, Erianto Laso’ Paundanan dalam sambutan juga mengatakan Pemerintah menilai kegiatan porseni remaja mesjid yang dilakukan beberapa Kecamatan di Tana Toraja memberi makna silaturahmi yang besar untuk orang banyak.

“Kita tau bersama bahwa ibadah, olahraga dan seni serta silaturahmi adalah hal yang perlu dan penting untuk kita laksanakan dalam kehidupan kita,” kata Erianto.

Lanjut Erianto menekankan melalui kegiatan tersebut, secara khusus kontingen remaja mesjid yang hadir bukan hanya fokus terhadap juara saja tetapi juga tali silaturahmi antar sesama harus lebih dipererat lagi.

Sementara itu, Ketua Panitia Porseni Remaja Masjid ke-29 se-Kecamatan Gandangbatu Sillanan tahun 2025, Aswan Batara Randa, S.T mengatakan kegiatan dua tahunan tersebut dilaksanakan untuk mendorong kebersamaan dan silaturahmi antara pemuda dalam meningkatkan keterampilan khususnya bagi para remaja masjid se-Kecamatan Gandangbatu Sillanan.

“Ini adalah kegiatan dua tahunan yang sekiranya dapat menciptakan ketertiban serta mendorong kemampuan remaja untuk terus berkembang dalam lingkungan masyarakat,” ungkap Aswan Batara.

Ketua Panitia Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) Remaja Masjid se-Kecamatan Gandangbatu Sillanan Tahun 2025, Aswan Batara Randa memberikan laporan pada kegiatan pembukaan Porseni. (ind/Kareba Toraja).

Untuk diketahui, kegiatan Porseni Remaja Masjid se-Kecematan Gandangbatu Sillanan tahun 2025 adalah kegiatan kali kedua dilaksanakan oleh BKPRMI bersama KUA Kecamatan Gandangbatu Sillanan setelah berpisah dari kegiatan Porseni Kecamatan Gandangbatu Sillanan dan Mengkendek.

Kegiatan ini diikuti 34 kontingen remaja masjid se-Kecamatan Gandangbatu Sillanan dengan jumlah peserta sekitar 1200 orang.

Ke-34 kontingen ini nantinya akan memperlombakan lima cabang olahraga yaitu: Bola voli, Sepak takraw, Tenis meja, Futsal kategori anak-anak, dan Bola air.

Sementara untuk lomba seni terbagi 17 jenis lomba, diantaranya Tartil Al-Qur’an (kategori TKA dan TPA),         Tilawah Al-Qur’an (kategori Anak, Remaja dan Dewasa), Hifzil Al-Qur’an, Tadarrus Al-Qur’an (kategori Anak, Remaja dan Dewasa), Adzan dan Iqomah (kategori Anak dan Remaja), Nasyid Al-Qur’an (kategori TKA dan TPA), Cerdas cermat Al-Qur’an (kategori TKA, TPQ dan Remaja).

Selain itu, juga diperlombakan mewarnai gambar/Menggambar (kategori TKA dan TPA), Ceramah agama Islam (kategori TKA, TPA dan TQA), Kisah Islami (kategori TQA), MSQ (umur maksimal 18 tahun), Ikrar dan puitisasi tarjamah Al-Qur’an (kategori Santri TKA dan Santri TPA), Kaligrafi TQA, Qasidah klasik (kategori Anak, Remaja dan Majelis Taklim), Praktik Shalat Berjamaah, Praktik penyelenggaraan jenazah, dan Khutbah.

Aswan Batara juga berharap kegiatan dua tahunan di Kecamatan Gandangbatu Sillanan tersebut dapat menjadi agenda rencana kerja pembangunan daerah oleh pemerintahan Kabupaten Tana Toraja.

“Kami berharap kegiatan ini boleh masuk kedalam agenda rencana kerja pembangunan daerah Kabupaten Tana Toraja melalui Bapak Camat dan saya rasa demikianlah cara kita memberikan usulan pembangunan kita di daerah,” tutup Aswan Batara. (*)

  • Penulis: Indra
  • Editor: Arthur

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • 12 Warga Terpapar Virus Corona, Kelurahan Lamunan Makale Diisolasi

    12 Warga Terpapar Virus Corona, Kelurahan Lamunan Makale Diisolasi

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Satuan Tugas Covid-19 Kabupaten Tana Toraja mengisolasi wilayah Kelurahan Lamunan, Kecamatan Makale, untuk mencegah penularan virus Corona yang lebih luas. Isolasi wilayah ini diambil setelah 12 warga di wilayah keluarahan itu dinyatakan positif terpapat virus Corona. “Untuk mencegah penularan lebih luas, kita lakukan isolasi wilayah mandiri di Kelurahan Lamunan. Satgas Kecamatan Makale […]

  • Kapolda Sulsel, Irjen Pol Nana Sudjana Puji Keindahan Alam Toraja

    Kapolda Sulsel, Irjen Pol Nana Sudjana Puji Keindahan Alam Toraja

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulsel, Irjen Pol Nana Sudjana menggelar kunjungan kerja ke Kabupaten Tana Toraja, Rabu, 24 Agustus 2022. Rombongan Kapolda tiba di Toraja Rabu siang menggunakan pesawat komersil melalui Bandara Toraja dan disambut langsung Wakil Bupati Tana Toraja, Zadrak Tombeq. Rombongan Kapolda langsung menuju Mapolres Tana Toraja di Makale dan […]

  • Lembang Nonongan dan Kole Sawangan Masuk 100 Besar Anugerah Desa Wisata 2021

    Lembang Nonongan dan Kole Sawangan Masuk 100 Besar Anugerah Desa Wisata 2021

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, JAKARTA — Desa Wisata Panta’nakan Lolo’, Kecamatan Kesu’, Kabupaten Toraja Utara tereliminasi setelah Dewan Kurator melakukan kurasi dari 300 desa yang lolos Anugerah Desa Wisata tahun 2021, yang diumumkan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Kamis, 19 Agustus 2021. Tereliminasinya Desa Wisata Panta’nakan Lolo’ ini diketahui setelah sehari sesudahnya, tepatnya, Jumat, 20 Agustus 2021, Menteri […]

  • Mengenal Rosmiaty, Calon Kepala Lembang Buntu Limbong, Sosok Sederhana dengan Segudang Inovasi

    Mengenal Rosmiaty, Calon Kepala Lembang Buntu Limbong, Sosok Sederhana dengan Segudang Inovasi

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    Sederhana, cekatan, dan ramah senyum adalah ciri khas yang melekat pada diri mantan Kepala Lembang Buntu Limbong 2 periode, Rosmiaty  K.L, Stp. PEMILIHAN KEPALA LEMBANG serentak Tana Toraja tahun 2021 menjadi pertarungan periode ketiga Rosmiaty menahkodai Lembang Buntu Limbong Kecamatan Gandangbatu Sillanan. Menjadi Kepala Lembang perempuan satu-satunya di Kecamatan Gandangbatu Sillanan tidak menjadikan Lembang Buntu […]

  • Putri Toraja Ini Masuk Kontingen Sulsel Cabor Kick Boxing pada PON XXI Aceh-Sulut

    Putri Toraja Ini Masuk Kontingen Sulsel Cabor Kick Boxing pada PON XXI Aceh-Sulut

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKASSAR — Sebanyak 400 atlet dan official dari beragam cabang olahraga asal Provinsi Sulawesi Selatan yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI di Aceh dan Sumatera Utara, dilepas secara resmi, Kamis, 30 Agustus 2024. Ratusan atlet yang akan berlaga pada kasta tertinggi olehraga dalam negeri ini dilepas oleh Pj Gubernur Sulawesi Selatan, […]

  • Pemkab Toraja Utara Mulai Bangun Gerbang di Perbatasan dengan Tana Toraja

    Pemkab Toraja Utara Mulai Bangun Gerbang di Perbatasan dengan Tana Toraja

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTELEMO — Untuk pertama kalinya sejak berdiri sebagai daerah otonom tahun 2008, pemerintah Kabupaten Toraja Utara membangun pintu gerbang di perbatasan dengan kabupaten induk, Tana Toraja. Pantauan palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, Senin, 6 September 2021, gerbang itu dibangun di Pa’besenan dekat jembatan Tadongkon. Daerah ini merupakan perbatasan antara Lembang Tadongkon, Kecamatan Kesu’, Kabupaten Toraja Utara dengan Kelurahan […]

expand_less