Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Olahraga » Kalalembang Oktavianus Terpilih Ketua Umum FPTI Tana Toraja Periode 2025 – 2029

Kalalembang Oktavianus Terpilih Ketua Umum FPTI Tana Toraja Periode 2025 – 2029

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Kam, 30 Jan 2025

Muscab FPTI Kabupaten Tana Toraja digelar di Aula Kantor Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Tana Toraja. (foto: dok. istimewa).

palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Muscab (Musyawarah Cabang) FederasiI Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kabupaten Tana Toraja sukses digelar, Selasa, 28 Januari 2025 bertempat di Aula Kantor Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Tana Toraja.

Adapun agenda Muscab FPTI Tana Toraja selain memilih Ketua Umum baru juga Laporan Pertangungjawaban (LPJ) Pengurus Periode 2019-2023 serta merumuskan Arah Kebijakan Program.

Muscab FPTI Tana Toraja dibuka oleh Ketua Umum KONI Tana Toraja dr. Elia Tombe dan dihadiri sekretaris KONI Tana Toraja Yanto Payung, S.Kom.

Dalam sambutannya, Ketua Umum KONI Tana Toraja dr. Elia Tombeg menyampaikan harapan besar bagi FPTI Tana Toraja untuk dapat memicu dan memacu para Atlet untuk lolos pada pra Porprov kedepan, sehingga lolos dalam ajang kuakifikasi untuk lanjut ke Pelan Olahraga Provinsi (Porprov).

“Saya yakin dan optimis, FPTI Tana Toraja mampu menjadi cabang olahraga penyumbang medali buat KONI Tana Toraja, selain Taekwondo, Sepak Takraw, Bridge dan Atletik” kata dr. Elia Tombeg

dr. Elia Tombeg mengaku melihat keseriusan Ketua Umum dan seluruh jajaran Pengurus FPTI dalam mencari bibit muda dan pola latihan terstruktur serta terukur, maka dipastikan FPTI Tana Toraja bisa membawa medali ke Bumi Lakipadada.

Dalam Muscab yang dihadiri 25 peserta, terpilih secara aklamasi Ketua umum baru untuk periode 2025-2029  Kalalembang Oktavianus menggantikan Ketua umum FPTI periode 2019-2023 Ivan Kalalembang.

Dalam sambutannya sebagai Ketua terpilih, Kalalembang Oktavianus bertekad untuk bisa kembali meraih prestasi pada setiap kompetisi Panjat Tebing pada semua level, terutama dalam mempersiapkan para Atlet yang akan bertarung pada ajang pra Provprov 2025 nanti.

“Sarana dan prasarana Latihan terus kami benahi dan kembangkan” urai Kalalembang Oktovianus

Pada ajang yang sama, diketahui FPTI Tana Toraja sebagai anak Bungsu di 24 Kabupaten/Kota dapat tembus ke Lomba Panjat Tebing Porprov Sulsel di Kabupaten Sinjai, setelah lolos seleksi Pra Porprov 2021 di Kabupaten Bantaeng.

Ini adalah langkah awal yang patut dibanggakan sebagai FPTI Cabang termuda sudah bisa melahirkan Atlet panjat tebing untuk bersaing dengan Atlet dari Kabupaten /Kota yang jauh sudah ada sebelumnya.

Walaupun Kami belum dapat mempersembahkan medali, namun kami cukup puas dengan hasil yang kami dapatkan, tambah Kala’ (sapaan akrab Ketua FPTI yang sebelumnya menjabat Ketua Harian FPTI Tana Toraja).

Dengan sarana latihan yang terus kami kembangkan yang ada di Pusat Latihan kami, seperti Bolder dan Papan Lead dengan climbing hold atau point panjat, yang saat ini digunakan sudah berstandar nasional. (*)

Penulis: Arsyad Parende/Rls
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pasca Debat Publik, Kapolres Tana Toraja Bubarkan Kerumunan Massa, Diduga Pendukung Paslon

    Pasca Debat Publik, Kapolres Tana Toraja Bubarkan Kerumunan Massa, Diduga Pendukung Paslon

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Pasca debat publik Pilkada Tana Toraja sesi terakhir, yang digelar di Hotel Grand Metro Permai, Kapolres Tana Toraja, AKBP Sarly Sollu, memimpin langsung upaya pembubaran kerumunan massa yang terjadi di depan kantor Bupati Tana Toraja, Selasa, 1 Desember 2020 petang. Dengan mengendarai motor trail milik personil BKO Brimob, AKBP Sarly Sollu menuju […]

  • SMPN 2 Rantepao Kembali Juara Bupati Cup IV Tahun 2024

    SMPN 2 Rantepao Kembali Juara Bupati Cup IV Tahun 2024

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    Tim SMPN 2 Rantepao dan SMPN 1 Rindingallo pemenang juar 1 dan 2 turnamen sepak bola Bupati Cup IV (2024) di Lapangan Tagari Tallunglipu. (foto: Ind/kareba toraja). palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO —- Tim sepak bola SMPN 2 Rantepao, Kecamatan Rantepao yang pada tahun lalu menjadi juara  Bupati Cup III, kembali keluar sebagai juara pada turnamen sepak bola […]

  • Forum Passemba Toraya; Raker dan Aksi Bersih di Objek Wisata Pango-pango

    Forum Passemba Toraya; Raker dan Aksi Bersih di Objek Wisata Pango-pango

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE SELATAN — Pemerintah Kabupaten Tana Toraja sudah berupaya keras untuk membersihkan sampah-sampah yang ditinggal pengunjung di objek wisata Pango-pango pada liburan Natal dan Tahun Baru 2024 yang lalu. Namun, masih banyak sampah yang tertinggal di hutan dan semak-semak di sekitar objek wisata. Sehingga, usai Rapat Kerja (Raker/Kombongan Mali’), Minggu, 14 Januari 2024, Forum […]

  • Bawa 5 Warga Toraja dari Morowali, Minibus Innova Kecelakaan di Luwu Timur

    Bawa 5 Warga Toraja dari Morowali, Minibus Innova Kecelakaan di Luwu Timur

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MALILI — Sebuah minibus Toyota Innova warna hitam yang membawa lima orang penumpang dari Morowali tujuan Toraja mengalami kecelakaan lalu lintas di Jalan Trans Sulawesi, Desa Manurung, Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur, Selasa, 31 Januari 2023 pagi. Kecelakaan lalu lintas itu melibatkan minibus Toyota Innova dengan nomor polisi DW 1784 EC dengan bus AKDP […]

  • Lurah Battang: Jalan Poros Palopo-Toraja Sudah Bisa Dilewati

    Lurah Battang: Jalan Poros Palopo-Toraja Sudah Bisa Dilewati

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, PALOPO — Jalan poros Palopo-Toraja yang sempat tertutup total akibat longsor di Kilometer 11, Kelurahan Battang, Kecamatan Wara Barat, Kota Palopo, Minggu, 12 Juni 2022 sore, kini sudah terbuka. “Iya, baru-baru ini terbuka, sekitar setengah jam yang lalu (pukul 20.30 Wita),” ungkap Lurah Battang, Rahman, SE, kepada palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, melalui sambungan telepon, sekitar pukul 21.00 […]

  • Pj Bupati Jayawijaya, Sumule Tumbo Hadiri Acara Lepas Sambut Tondon-Nangala Jayawijaya di Wamena

    Pj Bupati Jayawijaya, Sumule Tumbo Hadiri Acara Lepas Sambut Tondon-Nangala Jayawijaya di Wamena

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, WAMENA — Persekutuan Keluarga Tondon-Nanggala Papua Pegunungan yang juga merupakan salah satu pilar Ikatan Keluarga Toraja (IKT) di Kabupaten Jayawijaya menggelar acara Lepas Sambut yang dilangsungkan di Gedung Tongkonan Wamena, Rabu, 31 Januari 2024. Acara Lepas Sambut tersebut juga dihadiri ratusan keluarga besar Tondon-Nanggala di Papua Pegunungan, Tua-Tua dan Pengurus IKT Jayawijaya serta warga […]

expand_less