Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Hukum & Kriminal » Kasat Reskrim Dan Kasat Narkoba Polres Tana Toraja Berganti

Kasat Reskrim Dan Kasat Narkoba Polres Tana Toraja Berganti

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Kam, 2 Jan 2025

Upacara serah terima jabatan Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) dan Kepala Satuan Narkoba (Kasat Narkoba) Polres Tana Toraja. (foto: dok. istimewa).


palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Kapolres Tana Toraja, AKBP Malpa Malacoppo memimpin upacara serah terima jabatan Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) dan Kepala Satuan Narkoba (Kasat Narkoba) Polres Tana Toraja di halaman Mapolres, Kamis 02 Januari 2025.

Dalam upacara ini, Iptu Slamet Raharjo secara resmi menyerahkan jabatan Kasat Reskrim Polres Tana Toraja kepada Iptu Arlinansius Allolayuk.

AKP Nurtjahyana Amir secara resmi menyerahkan jabatan Kasat Narkoba Polres Tana Toraja kepada Iptu Firdaus.

Selanjutnya Iptu Slamet Rahardjo diangkat dalam jabatan baru selaku Panit 1 Unit 2 Subdit 4 Ditreskrimsus Polda Sulsel sementara AKP Nurtjahyana Amir mendapatkan jabatan baru sebagai Kasat Narkoba Polres Luwu Utara.

Acara sertijab diawali dengan pembacaan surat perintah Kapolres Tana Toraja. Kapolres Tana Toraja, selaku inspektur upacara, dilanjutkan dengan pengucapan sumpah jabatan di hadapan rohaniawan.

Setelah pengambilan sumpah, dilakukan penandatanganan berita acara serah terima jabatan, serta berita acara pengambilan sumpah dan pakta integritas oleh pejabat baru.

Kapolres Tana Toraja dalam amanatnya menyampaikan mutasi jabatan merupakan suatu peristiwa yang biasa terjadi di lingkungan Polri dan pasti terjadi dengan tujuan terpeliharanya kesegaran dan Kesehatan organisasi yang selaras dengan pencapaian keberhasilan tujuan organisasi.

Kepada pejabat baru, “saya berharap dapat memberikan terobosan-terobosan yang kreatif dan inovatif dalam pelaksanaan tugas sehingga berjalan dengan baik dan mendapatkan hasil maksimal dengan meningkatkan kemampuan dan keterampilan dalam pelaksanaan tugas setiap hari,” harap Kapolres.

Kapolres juga menyampaikan “selain itu juga diharapkan setiap pejabat dapat meningkatkan kemampuan dan keterampilan personil dalam pelaksanaan tugas dan terus berkontribusi dan berbuat yang terbaik untuk masyarakat”, tegas Kapolres.

Masih dalam amanatnya, jalin kedekatan dan komunikasi yang baik dengan anggota sehingga hambatan – hambatan dalam tugas dapat kita selesaikan dengan baik secara bersama-sama.

Diakhir amanatnya ia memberikan ucapan terima kasih kepada pejabat lama atas kerjasamanya dalam pelaksanaan tugas selama menjabat dan kepada pejabat baru diharapkan apa yang dirintis pejabat lama agar terpelihara dan ditingkatkan.

Kegiatan dilanjutkan dengan acara pisah sambut dan perkenalan di Lobi Polres Tana. (*)

Penulis: Arsyad Parende
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Puncak Lovely December, Gubernur Sulsel Kembali Bantu Rp 27 M untuk Ollon dan Subsidi Pesawat

    Puncak Lovely December, Gubernur Sulsel Kembali Bantu Rp 27 M untuk Ollon dan Subsidi Pesawat

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTETAY0 — Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman menghadiri acara puncak Lovely December 2022 yang diisi dengan ibadah Natal Pemda Tana Toraja dan parade budaya. Kegiatan digelar di bekas Bandaran Pongtiku Rentetayo, Selasa, 27 Desember 2022. Dalam kesempatan tersebut, Amdi Sudirman Sulaiman kembali menyerahkan bantuan keuangan sebesar Rp 27 miliar untuk Tana Toraja. Bantuan diserahkan […]

  • Ketua Panitia Natal Nasional Serahkan Bantuan 60 Ribu Bibit Ikan dan 500 Paket Sembako di Toraja

    Ketua Panitia Natal Nasional Serahkan Bantuan 60 Ribu Bibit Ikan dan 500 Paket Sembako di Toraja

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Ketua Panitia Natal Nasional 2021 yang juga Wakil Menteri Perdagangan RI, Jerry Sambuaga mengunjungi Toraja, Jumat, 17 Desember 2021. Tiba di Toraja, Jerry Sambuaga didampingi Bupati Tana Toraja, Theofilus Allorerung dan Wakil Bupati Toraja Utara, Frederik Victor Palimbong langsung mengunjungi Tongkonan Sangullele Kantor Badan Pekerja Sinode Gereja Toraja dan diterima langsung oleh […]

  • Kedua Kalinya, SPBU Alang-alang di Toraja Utara Terbakar

    Kedua Kalinya, SPBU Alang-alang di Toraja Utara Terbakar

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, KESU’ — Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) nomor 74.918.02, yang terletak di Alang-alang, Jalan Poros Makale-Rantepao, Kecamatan Kesu’, Kabupaten Toraja Utara, terbakar. Kebakaran terjadi pada Selasa, 7 Februari 2023 sekitar pukul 14.00 Wita. Ini merupakan kebakaran yang kedua kalinya terjadi di SPBU, yang bardiri sekitar 4 tahun itu. Sebelumnya, peristiwa kebakaran melanda sebuah […]

  • Dapat Proper Merah dari Kementerian LHK, Begini Jawaban PT Malea Energy

    Dapat Proper Merah dari Kementerian LHK, Begini Jawaban PT Malea Energy

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Dua perusahaan yang berkedudukan di Tana Toraja dan Toraja Utara, yakni PT Malea Energy yang bergerak di bidang PLTA (Malea) dan PT Toarco Jaya yang bergerak di bidang pengelolaan kopi mendapat Proper Merah dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) RI tahun 2021-2022. PROPER adalah Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan dalam Pengelolaan […]

  • Kantor Camat Saluputti, Tana Toraja Dibobol dan Dirusak Orang Tak Dikenal

    Kantor Camat Saluputti, Tana Toraja Dibobol dan Dirusak Orang Tak Dikenal

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, ULUSALU — Kantor Camat Saluputti, yang terletak di Ulusalu, dibobol dan dirusak orang tak dikenal. Peristiwa itu diduga terjadi pada Kamis, 26 Januari 2023 malam. Camat Saluputti, Arnold Siranden yang dikonfirmasi palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, Jumat, 27 Januari 2023, membenarkan kejadian tersebut. “Iya benar. Pintu dan laci dicungkil. Kabel digunting-gunting. Dinding kantor juga dihaburkan cat,” tutur Arnold. […]

  • Perjalanan Apostolik Paus Fransiskus Mengunjungi Indonesia

    Perjalanan Apostolik Paus Fransiskus Mengunjungi Indonesia

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    (Laporan Kunjungan Paus Fransikus ke Indonesia 3-6 September 2024) Oleh: Pastor Aidan Putra Sidik* Paus Fransiskus mendarat di Bandara Soekarno- Hatta Jakarta, Indonesia, pada hari Selasa, 3 September 2024 pukul 11:25 WIB. Beliau menggunakan pesawat komersial ITA Airways. Setelah mendarat, paus menuju ke Kedutaan Besar Vatikan untuk Indonesia menggunakan mobil Toyota Kijang Innova Zenix berwarna […]

expand_less