Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Pilkada » Ini Temuan Bawaslu Toraja Utara pada Tahapan Pencocokan dan Penelitian Data Pemilih Pilkada 2024

Ini Temuan Bawaslu Toraja Utara pada Tahapan Pencocokan dan Penelitian Data Pemilih Pilkada 2024

  • account_circle Admin Kareba
  • calendar_month Sab, 3 Agu 2024

palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Toraja Utara memaparkan sejumlah temuan pada tahapan pencocokan dan penilitian (Coklit) untuk kepentingan Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024.

Tahapan Pencocokan dan Penelitian Data Pemilih Pilkada 2024 dilaksanakan oleh Petugas Pemutahiran Data Pemilih (Pantarlih) yang merupakan jajaran dari Komisi Pemilihan Umum (KPU), selama satu bulan, dari tanggal 24 Juni hingga 24 Juli 2024.

Sejumlah temuan ini diungkapkan Komisioner Bawaslu Kabupaten Toraja Utara, Bonie Freedom kepada sejumlah wartawan di Kantor Bawaslu Toraja Utara, Kamis, 1 Agustus 2024.

Bonie Freedom menjelaskan, petugas pengawas pemilu di tingkat kelurahan dan lembang melakukan pengawasan terhadap proses Coklit melalui dua metode, yakni pengawasan melekat dan uji petik.

“Uji petik dilakukan karena keterbatasan jumlah pengawas lapangan, dimana satu kelurahan atau satu lembang hanya memiliki satu pengawas lapangan. Itu kesulitan kita,” terang Bonie.

Lebih lanjut dijelaskan, selama satu bulan melakukan pengawasan Coklit, menggunakan Alat Kerja Pengawasan (AKP), petugas pengawas lapangan menemukan sejumlah data dan fakta,  diantaranya jumlah TPS untuk Pilkada tahun 2024 sebanyak 422. Kemudian, jumlah Kepala Keluarga (KK) yang sudah di-Coklit sebanyak 25.307.

“Namun dari jumlah itu, terdapat dua KK yang sudah dicoklit tapi tidak ditempeli stiker. Ini sudah disarankan ke KPU untuk diperbaikai,” kata Bonie Freedom.

Temuan lain, lanjut Bonie, adalah terdapat tiga Pantarlih yang diduga merupakan anggota Partai Politik. Namun hal itu sudah dicroscek ke parpol yang bersangkutan. Pantarlih ini mengaku nama mereka hanya dicatut. Sehingga sudah dibuatkan pernyataan tidak terlibat partai politik, baik dari parpol maupun KPU.

“Kemudian, kita juga menemukan jumlah pemilih yang sudah meninggal dunia sebanyak 549 orang dan pemilih ganda 17 orang,” urai Bonie.

Terdapat pula pemilih yang masih dibawah umur sebanyak 3 orang dan pemilih yang masih berstatus anggota TNI sebanyak 1 orang. Kemudian pemilih yang pindah memilih sebanyak 58 orang, dan beralih status dari TNI (pension) sebanyak 2 orang. Dari Polri tidak ada.

“Jumlah pemilih yang sudah 17 tahun tetapi belum masuk daftar pemilih sebanyak 374 dan jumlah pemilih yang belum genap 17 tahun tetapi sudah menikah 5 orang,” kata Bonie.

Berikutnya, pemilih yang pindah domisili ke Toraja Utara sebanyak 180 orang.

Bawaslu, kata Bonie Freedom, juga memberikan 44 saran perbaikan; saran perbaikan secara lisan 32, dan tertulis 12 yang disampaikan oleh Panwascam ke PPK, PPS, dan Pantarlih

“Saran perbaikan ini muncul karena ada ketidaktaatan prosedur yang dilakukan oleh Pantarlih. Pengawas sesuai dengan kewenangannya bisa memberikan saran perbaikan. Bisa lisan saat dilakukan pengawasan melekat dan bisa tertulis saat dilakukan uji petik,” kata Bonie. (*)

Penulis: Desianti
Editor: Arthur

  • Penulis: Admin Kareba

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Banjir Rendam Ratusan Rumah Warga di Jalan Serang, Toraja Utara

    Banjir Rendam Ratusan Rumah Warga di Jalan Serang, Toraja Utara

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, TALLUNGLIPU — Ratusan rumah warga di Jalan Limbong atau Jalan Serang, Kelurahan Tampo Tallunglipu, Kecamatan Tallunglipu, Toraja Utara, terendam banjir. Banjir yang terjadi di Lorong 2, Lorong 3, Lorong 4, dan sejumlah lokasi lainnya terjadi sejak pukul 22.00 Wita, Senin, 22 April 2024 hingga Selasa, 23 April 2024 siang. Pantauan KAREBA TORAJA, hingga 12.00 […]

  • Mau Ikut Upacara Rambu Solo’ atau Rambu Tuka di Toraja Utara Wajib Perlihatkan Sertifikat Vaksin Covid-19

    Mau Ikut Upacara Rambu Solo’ atau Rambu Tuka di Toraja Utara Wajib Perlihatkan Sertifikat Vaksin Covid-19

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang mengeluarkan Surat Edaran terkait Pedoman Pencegahan dan Pemutusan Mata Rantai Penyebaran Covid-19 Pada Kegiatan Sosial Kemasyarakatan di Kabupaten Toraja Utara. Surat Edaran bernomor 1.219/VI/2021 tanggal 29 Juni 2021 itu mengatur pedoman umum dan pedoman khusus dalam penyelengaraan kegiatan sosial kemasyarakatan di Kabupaten Toraja Utara. Pada pedoman umum […]

  • Bupati Toraja Dipanggil KPK, Begini Tanggapan Praktisi Hukum dan Forum Mahasiswa

    Bupati Toraja Dipanggil KPK, Begini Tanggapan Praktisi Hukum dan Forum Mahasiswa

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Mantan Wakil Bupati Mimika, yang saat ini menjadi Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang dikabarkan dipanggil Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jumat, 14 Oktober 2022. Yohanis Bassang dipanggil dalam rangka diambil keterangannya sebagai saksi dalam perkara tindak pidana korupsi pembangunan gereja Kingmi Mile 31 di Mimika, Papua tahun 2015 yang lalu. Kabag Pemberitaan KPK, […]

  • DPRD Sebut Pelantikan 11 Kepala OPD di Tana Toraja Langgar Perda

    DPRD Sebut Pelantikan 11 Kepala OPD di Tana Toraja Langgar Perda

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Sebelum pelantikan 11 Kepala OPD lingkup Pemda Tana Toraja digelar, Komisi 1 DPRD Tana Toraja menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) membahas masalah struktur kelembagaan yang berdampak pada tidak terbayarnya gaji ASN sudah 2 bulan lamanya. Dalam RDP yang dipimpin Ketua Komisi I DPRD Tana Toraja, Stepanus Maluangan dan dihadiri Pj. Sekda Tana […]

  • Ketua Komisi II DPRD Tana Toraja Minta Alsintan di Dinas Pertanian Segera Didistribusikan

    Ketua Komisi II DPRD Tana Toraja Minta Alsintan di Dinas Pertanian Segera Didistribusikan

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Ketua Komisi II DPRD Tana Toraja, Semuel Tandirerung meminta kepada pemerintah Kabupaten Tana Toraja dalam hal ini Dinas Pertanian agar segera mendistribusikan ratusan alat dan mesin Pertanian (Alsintan) yang menumpuk di Kantor Dinas Pertanian Tana Toraja. Hal ini disampaikan Semuel Tandirerung dihadapan peserta Musrembang tingkat Kecamatan Bittuang, Jumat, 18 Februari 2022. “Saya […]

  • Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia Pemkab Tana Toraja Tanam 23 Ribu Pohon

    Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia Pemkab Tana Toraja Tanam 23 Ribu Pohon

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE SELATAN — Memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia 5 Juni 2024, pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tana Toraja melakukan penanaman pohon di seluruh wilayah Tana Toraja. Khusus di Agrowisata Pango-Pango, Kecamatan Makale Selatan, yang dilaksanakan pada Rabu, 5 Juni 2024, ditanam sebanyak 3.000 pohon. Sekretaris Daerah (Sekda) Tana Toraja, Rudhy Andi Lolo, dalam keterangannya kepada wartawan […]

expand_less