Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Headline » 21 Orang Meninggal Dunia, Total 407 Kasus Positif Covid-19 di Toraja Utara

21 Orang Meninggal Dunia, Total 407 Kasus Positif Covid-19 di Toraja Utara

  • account_circle Redaksi
  • calendar_month Rab, 20 Jan 2021

palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Hingga Senin, 18 Januari 2021, Satuan Tugas Percepatan Penanganan (STPP) Covid-19 Kabupaten Toraja  mencatat 21 warga Toraja Utara meninggal dunia dan dimakamkan dengan protokol Covid-19.

Data ini dihitung sejak kasus positif Covid-19 diumumkan pertama kali di Kabupaten Toraja Utara pada 31 Mei 2020.

Sedangkan total jumlah warga yang dinyatakan positif terpapar virus Corona hingga Senin, 18 Januari 2021, sebanyak 407 orang.

Data ini memperlihatkan prosentase kematian akibat virus Corona di Toraja Utara mencapai 5,1%. Angka ini lebih tinggi dari rata-rata prosentase kematian akibat Covid-19 secara nasional yakni 3,4% per 13 Januari 2021.

“Sejak tanggal 16-18 Januari 2021 terjadi penambahan kasus positif sebanyak 34 orang dan penambahan kasus meninggal dunia 2 orang,” demikian rilis STPP Covid-19 Kabupaten Toraja Utara, Senin, 18 Januari 2021.

“Pemerintah Kabupaten Toraja Utara turut berduka cita atas meninggalnya dua warga terkonformasi CoV-19. Semoga Tuhan Yang Maha Kuasa memberikan ketabahan dan keikhlasan bagi keluarga yang ditinggalkan,” lajut rilis itu.

STPP Covid-19 Kabupaten Toraja Utara juga menguraikan bahwa hingga Senin, 18 Januari 2021, pukul 14.00 Wita, jumlah total kasus positif Covid-19 mencapai 407 orang.

Dari jumlah itu, 274 orang diantaranya sudah dinyatakan sembuh. Sebanyak 17 orang sementara menjalani perawatan di rumah sakit, dan 95 orang menjalani isolasi/karantina. Sementara jumlah warga yang meninggal dunia sebanyak 21 orang.

Infografik perkembangan penanganan Covid-19 di Kabupaten Toraja Utara, per 18 Januari 2021.

Pemerintah Kabupaten Toraja Utara menghimbau dan mengajak seluruh masyarakat Toraja Utara agar tetap waspada dengan resiko penularan COVID-19.

Disiplin menerapkan Protokol Kesehatan 3M saat beraktivitas, khususnya di luar rumah adalah cara pencegahan paling efektif, mudah dan murah dalam upaya melindungi diri dari Covid-19 : (1) Memakai Masker, (2) rajin Mencuci Tangan menggunakan Sabun, dan (3) Menjaga Jarak antar individu serta Menghindari kontak fisik dan berada di tempat-tempat yang terdapat kerumunan orang. (*)

Penulis: Desianti
Editor: Arthur

  • Penulis: Redaksi

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Vaksinasi Covid-19 untuk Remaja di Toraja Utara Dilakukan Bertahap

    Vaksinasi Covid-19 untuk Remaja di Toraja Utara Dilakukan Bertahap

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Pemerintah Kabupaten Toraja Utara, melalui Dinas Kesehatan mulai melakukan vaksinasi Covid-19 kepada remaja usia 12-17 tahun. Launching vaksinasi untuk remaja usia 12-17 tahun ini dilakukan Bupati Toraja Utara, Yohanis Bassang di SMA Negeri 1 Toraja Utara, Sabtu, 4 September 2021. Pelaksanaan vaksinasi kepada remaja ini, menurut Yohanis Bassang, dilakukan pemerintah untuk mempercepat […]

  • Polres Tana Toraja Peringati Maulid Nabi Muhammad Dirangkaikan Doa Bersama untuk Pilkada Damai

    Polres Tana Toraja Peringati Maulid Nabi Muhammad Dirangkaikan Doa Bersama untuk Pilkada Damai

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H oleh Polres Tana Toraja di Aula Polres Tana Toraja, Makale Kamis 10 Oktober 2024. (foto: Mon/kareba-toraja). palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE— Polres Tana Toraja menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H yang dirangkaikan dengan doa dan zikir bersama untuk Pilkada tahun 2024 berlangsung aman dan damai. Kegiatan berlangsung di Aula […]

  • Tuan Rumah Roadshow Celebes 2021, Komunitas Pa’sablon Toraya Antusias Ikuti Workshop Sablon

    Tuan Rumah Roadshow Celebes 2021, Komunitas Pa’sablon Toraya Antusias Ikuti Workshop Sablon

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Komunitas Pa’sablon Toraya merupakan komunitas penggiat seni cetak saring atau lebih dikenal dengan sablon yang berasal dari Tana Toraja dan Toraja Utara. Kata Pa’sablon dipilih sebagai nama komunitas dikarenakan logat daerah yang kental, Pa’ atau pelaku dan sablon adalah bidang yang ditekuni. Komunitas Pa’sablon Toraya beranggotakan kurang lebih 20 workshop sablon yang […]

  • 23 September, Penerbangan Perdana Wings Air Rute Toraja-Balikpapan

    23 September, Penerbangan Perdana Wings Air Rute Toraja-Balikpapan

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Pesawat ATR 72-600 milik maskapai Wings Air akan melakukan penerbangan perdana rute Toraja-Balikpapan pada 23 September 2022. Toraja-Balikpapan dan sebaliknya adalah rute baru yang dibuka Bandara Toraja bekerja sama dengan Pemprov Sulsel dan pemerintah Kabupaten Tana Toraja. Rute ini dibuka untuk menjemput peluang pariwisata dan ekonomi dari Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara […]

  • Gedung SMP Negeri 1 Rantepao, Toraja Utara, Terbakar

    Gedung SMP Negeri 1 Rantepao, Toraja Utara, Terbakar

    • account_circle Admin Kareba
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, RANTEPAO — Beberapa ruangan kelas, ruang guru, dan laboratorium di komplek SMP Negeri 1 Rantepao, Toraja Utara, ludes terbakar, Minggu, 7 Januari 2024. Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 12.30 Wita itu menghanguskan dua blok bangunan di bagian timur dan selatan. Selain itu, satu ruangan di gedung yang baru dibangun berlantai dua, juga sempat dilalap […]

  • Selasa Besok, Ada Pemadaman Listrik di Wilayah Mengkendek

    Selasa Besok, Ada Pemadaman Listrik di Wilayah Mengkendek

    • account_circle Redaksi
    • 0Komentar

    palevioletred-llama-408678.hostingersite.com, MAKALE — Perusahaan Listrik Negara PT PLN (Persero) UP3 Palopo ULP Makale akan melaksanakan kegiatan peningkatan keandalan listrik berupa pekerjaan perampalan pohon dan pemeliharaan serta pergantian peralatan jaringan listrik di wilayah Mengkendek dan sekitarnya. Informasi yang diperoleh palevioletred-llama-408678.hostingersite.com dari PLN ULP Makale, menyebutkan kegiatan ini dijadwalkan akan dilaksanakan pada Selasa, 28 September 2021. Waktu Pemadaman listrik […]

expand_less